Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tertangkap Kamera! Toyota Yaris Baru Sudah Jalan-Jalan di Tol Bekasi

Iday - Rabu, 14 Februari 2018 | 21:40 WIB
All New Toyota Yaris 2018
Andhika/Otomotifnet.com
All New Toyota Yaris 2018

Otomotifnet.com - Sebuah Toyota Yaris model baru sudah tertangkap kamera seliweran di jalan tol.

Seperti tertangkap kamera oleh rekan Tabloid OTOMOTIF, Yaris berkelir hijau terang ini tengah melaju di antara padatnya lalu lintas tol Bekasi, Jabar (14/2/2018).

Modelnya memang sangat atraktif dan senada.

Kenapa?

Karena current model atau model yang beredar saat ini seakan memiliki dua style yang berbeda dalam satu mobil.

(BACA JUGA: Katanya Mojang Bandung, Tebak Motor Apa Yang Dinaekin? Suara Knalpotnya Nakutin)

Bagian depan terkesan kotak, sementara belakang membulat.

Beda sekali dengan All New Yaris ini meski tata letaknya masih sama.

Depan belakang kompak bernuansa rounded tapi dengan detail yang tajam.

Bumper depan berisi kisi-kisi mirip model saat ini.

Posisi DRL bawaan pabrik pindah ke atas dan di kiri kanan bumper, terdapat aksen hitam serupa di Toyota Agya G.

All New Toyota Yaris 2018
Andhika/Otomotifnet.com

Saat presentasi dalam peluncuran Toyota Agya tahun lalu, aksen ini berguna meningkatkan kesan sporty.

Yaris baru sepertinya ingin menekankan kesan serupa.

Oya, lampu depannya sedikit mirip Fortuner ya.

Bagian belakang enggak kalah menarik.

(BACA JUGA: Tebak, Ini Motor Bebek Apa Sport? Generasi 90-an Pasti Paham, Pernah Masuk Indonesia Lo)

Pilar belakang masih berkelir hitam mengesankan 'flying roof'.

Lampu remnya memanjang ke samping dan runcing, memperkuat kesan sporty.

Sementara bumpernya seakan dilengkapi diffuser yang berfungsi mengarahkan aliran udara laiknya supercar.

Nah, ini adalah Toyota Yaris TRD, tertera dari stiker di pintu belakang.

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa