Pasang Supercharger
Mesin boxer Toyota 86, rupanya kurang memenuhi hasrat Raka akan performa.
"Kurang kencang ah!" serunya. Maka, ia memboyongan mobil ini ke CPNK di kawasan Jaktim, untuk ditingkatkan performa dapur pacunya.
Oleh Sony, juragan CPNK, mesin 86 Raka ditambahkan supercharger HKS V3, berikut HKS EL header dan HKS Air Duct.
ECU juga diprogram menggunakan EcuTek agar power meningkat.
Handling Dan Safety Ditingkatkan
Mengimbangi lari yang makin kencang, faktor safety dan handling ikut ditingkatkan.
Strutbar dan front power brace Cusco langsung dipasang, agar mobil jadi lebih rigid.
Lalu coil over KW V3 dijejali menggantikan suspense standar, agar laju mobil lebih stabil.
Editor | : | Iday |
Sumber | : | OTOMOTIF |
KOMENTAR