Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota 86 Edisi 'Macan' Yang Ini Tidak Terlihat Lucu

Fransiscus Rosano - Jumat, 17 Maret 2017 | 16:44 WIB

Jerman - Terlanjur klik karena lihat muka 'Macan Koramil' yang lucu? Ya sudahlah, toh Toyota 86 edisi 'Macan' ini memang tidak mengada-ada kok.

Diluncurkan di Jerman, adalah edisi khusus dari Toyota 86 (atau disebut Toyota GT86 disana) dengan nama 'Tiger' atau Macan dalam bahasa Indonesia. Benar-benar terbatas, edisi khusus ini hanya dibuat sebanyak 30 unit loh.

Sesuai nama 'Tiger'-nya, Toyota 86 ini dibuat agar menyerupai hewan mamalia buas tersebut. Cat eksteriornya hanya tersedia dengan warna oranye khusus yang disebut 'Tiger Orange', tentunya dengan dilengkapi garis strip berwarna hitam ala Macan di pilar atap, di bawah jendela dan di bawah emblem fender depan.

Selain di luar, tema Macam ini juga dihadirkan di interior, dengan menggunakan bahan jok alcantara berkelir hitam dengan jahitan berwarna oranye yang sama seperti di luar, ditambah emblem 'GT86 Tiger' agar perbedaannya makin jelas.

Spoiler hitam juga ditambahkan di belakang untuk menambah kesan belang, pun seperti cover spion dan pelek 17 inci khusus yang diberi kelir cat yang sama.

Sedangkan nama sangar 'Tiger' ini ternyata tidak dibarengi perubahan di bawah kap mesin, karena mesin 2.0 L 4 silinder segaris dengan tenaga 200 dk masih sama. Tetapi terdapat set suspensi dengan damper Sachs untuk memberi kesan handling yang lebih sporti.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa