Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Catat…Jadwal Uji Coba Perluasan Ganjil-Genap Di Jakarta, Jangan Sampai Diberhentikan

Parwata - Jumat, 22 Juni 2018 | 17:02 WIB
Uji coba percepatan waktu pembatasan berdasarkan pelat nomor ganjil-genap di ruas Jalan Sudirman-MH Thamrin Senin (23/4/2018).
(KOMPAS.com/DAVID OLIVER PURBA)
Uji coba percepatan waktu pembatasan berdasarkan pelat nomor ganjil-genap di ruas Jalan Sudirman-MH Thamrin Senin (23/4/2018).

Otomotifnet.com - Pelaksanaan sosialisasi perluasan pembatasan berdasarkan pelat nomor ganjil genap, Polda Metro Jaya dan instansi terkait akan dimulai pada awal bulan Juli 2018.

Setelah dua pekan akan dilakukan evaluasi, sebelum diterapkan pada akhir Juli 2018.

Informasi tersebut disampaikan langsung oleh Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Budiyanto kepada Kompas.com, Kamis (21/6/2018).

"Jadi masih sesuai dengan rencana awal. Kami sekarang masih menunggu keputusan resmi dari Dinas Perhubungan DKI Jakarta sebagai leading sector," ujar Budiyanto.

(BACA JUGA: Setengah Pasrah, Ini Perhitungan Kalau Mobil Lama Pengen Ikut Asuransi)

Berbeda dengan ganjil-genap biasa, pembatasan ganjil-genap selama event Asian Games 2018 berlangsung akan berlaku dari pukul 06.00 pagi hingga 21.00 WIB malam, atau selama 15 jam dalam satu hari.

Lebih lanjut, kebijakan ini akan diberlakukan setiap hari (Senin-Minggu) dengan cakupan wilayah yang lebih luas dibandingkan jadwal biasa.

Informasi tersebut juga sudah disampaikan Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Yusuf.

Artinya kebiajakan itu dimulai pada 18 Agustus hingga 2 September 2018.

(BACA JUGA: Pengacara Bantah Anggota DPR Yang Keroyok Korban Di Jalur Busway, Ditanya Siapa Pelakunya, Jawab Gak Jelas)

Editor : Indra Aditya
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa