Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Marc Marquez Jadi Penguasa Sachsenring, Disusul Duo Yamaha Di MotoGP Jerman 2018

Indra Aditya - Minggu, 15 Juli 2018 | 20:17 WIB
Marc Marquez
Twitter/HRC_MotoGP
Marc Marquez

Selepas itu, Marquez pun berusaha untuk mengejar Jorge Lorenzo yang beberapa kali tampil kencang saat berada di posisi pertama.

Pada sisi lain, posisi Petrucci kembali melorot usai peringkat tiga yang ditempatinya berhasil diambil alih oleh Valentino Rossi pada putaran kesembilan.

Duel pada barisan terdepan yang melibatkan Lorenzo, Marquez, dan Rossi pun semakin seru tatkala MotoGP Jerman 2018 hampir memasuki separuh masa balapan.

Keseruan dimulai saat Marc Marquez berhasil memimpin jalannya perlombaan saat berhasil mendahului Jorge Lorenzo pada saat lomba menyisakan 18 lap.

Berselang tiga putaran, keseruan tersebut berlanjut tatkala Lorenzo yang menempati peringkat dua berduel ketat dengan Valentino Rossi.

Berawal dari kesalahan yang dilakukan Lorenzo pada lap ke-15, Rossi berhasil merebut peringkat kedua setelah pemilik nomor balap 99 itu melebar dan meninggalkan celah yang sangat lebar.

(BACA JUGA: Gak Disangka! Marc Marquez Begini Orangnya, 'Baperan' Ditanya Soal Final Piala Dunia 2018)

Pada separuh balapan tersisa, Marc Marquez seakan mulai menunjukkan dominasinya dan secara perlahan namun pasti berhasil menjauh dari kejaran Valentino Rossi.
Sedangkan Jorge Lorenzo yang sempat memimpin MotoGP Jerman 2018 justru tampil melempem di sisa balapan.

Saat balapan menyisakan lima putaran, Lorenzo yang mulai kehilangan daya cengkeram ban motornya harus kehilangan peringkat tiga saat didahului oleh Petrucci.

Tak berselang lama, pebalap 31 tahun itu kembali turun peringkat setelah Maverick Vinales berhasil menyusulnya.

Editor : Indra Aditya
Sumber : bolasport.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa