Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Perih, Honda Civic Hatchback Turbo Remuk Di Got, Pelat Masih Putih

Indra Aditya - Senin, 6 Agustus 2018 | 11:47 WIB
Honda Civic Turbo Hatchback terperosok ke dalam parit
Instagram
Honda Civic Turbo Hatchback terperosok ke dalam parit

Otomotifnet.com – Di luar Jakarta, mobil dengan pelat nomor sementara alias pelat putih, sudah boleh wara-wiri di jalan.

Padahal banyak risiko yang bisa diterima saat melakukan hal ini.

Seperti yang terlihat di postingan Instagram @ageoz_banz yang memperlihatkan sebuah mobil terperosok ke selokan.

Honda Civic Hatchback keluaran terbaru ini cukup mengalami kerusakan yang parah di bagian depan.

Terutama bagian sebelah kanan yang menempel dengan dasar selokan.

(BACA JUGA: Honda Civic Nouva Menolak Tua, Potong Sana Sini Jadi Mobil Balap Ala Komunitas Jepang)

Kap mesin terangkat, pastinya head lamp  dan bemper juga hancur.

Sedangkan bagian sebelah kiri, bagian fender depan terlihat ringsek bagitu pula dengan bempernya.

Untungnya bagian belakang masih tampak utuh, walau pastinya ada baret yang menempel di bodi.

Bisa dilihat pula, pelat nomor yang menempel di mobil masih berwarna putih.

Artinya mobil ini masih kinyis-kinyis alias baru keluar dari dealer.

Belum jelas apa penyebab kecelakaan ini terjadi.

Namun banyak komentar warga net yang menyayangkan hal tersebut.

(BACA JUGA: Rider Ninja 250 Tabrak Honda Civic, Enggak Pakai Helm, Beruntung Tidak Cidera Kepala)

fitrnviana: Biasanya yg pake plat putih itu masi, belajar :v

fitrnviana@aldyanto_p: hehe,, kalo plat putih belakang ny emg XX, plat putih itu berarti masi baru, plat nomr asli nya blm keluar :)

gilbertvalentinet: Waduh mending kasih mobilnya ke aku sayang civic turbo lg •  fadli_scaperTes uji coba yaaaa

luckyyy.rf: Pantes mobil ganyampe nyampe

ya_yudhistira: Kebanyakan gunakan turbo mah itu...

fian_pc_gaming: @umam_jp @nadiabasuki Kayak abis atraksi nih civic

albiva88tu: namanya org kaya bang. baru belajar mobil pakenya civic broo

moh.rizqon: Gua mah ngos ngosan pengen ini mobil :(

Karena kejadian ini, yang lain jadi bisa diambil hikmahnya.

Bila mobil masih menggunakan pelat putih, lebih baik tidak dipakai sampai nomor asli keluar.

 

Mobil apa nih masih kinyis-kinyis belum keluar plat nomor udah kecelakaan... ????

A post shared by Agoez Bandz (@agoez_bandz) on

Editor : Indra Aditya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa