Otomotifnet.com - Motor bebek yang baru diperkenalkan di GIIAS 2018, yaitu Honda Super Cub C125 tidak punya ruang penyimpanan terbuka untuk meletakkan barang.
Bila diperhatikan lebih detail, terdapat cover berlapis chrome persis dibawah bagian setang kemudi motor.
Pertanyaannya, apakah bagian tersebut merupakan laci tertutup yang bisa diakses pengendara?
(BACA JUGA: Penasaran Dengan Harga Suzuki All New Jimny, Segini Prakiraan Kalkulasinya)
"Cover chrome tersebut murni berfungsi sebagai pemanis saja, bukan tempat penyimpanan tertutup," ujar Paulus, Tim Produk dari PT Astra Honda Motor (AHM).
Meskipun begitu, sebetulnya C125 punya laci yang letaknya sedikit berbeda dari motor kebanyakan.
Posisinya berada pada cover bodi berwarna putih, tepatnya di antara jok dan mesin 125 cc milik Super Cub.
(BACA JUGA: Bocah Naik Honda Sonic 150 R, Distop Polisi Kakinya Gak Napak Tanah)
Editor | : | Joni Lono Mulia |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR