Itu karena memasang mesin wankel di motor adalah langkah yang bisa dikatakan nekat.
Pertama, mesin wankel yang besar bikin bobot kosong Suzuki RE5 jadi berat banget yaitu 230 kg.
Selanjutnya, mesin wankel punya suhu tinggi di leher knalpotnya sampai 927 derajat Celcius.
Itu sebabnya leher knalpot Suzuki RE5 didesain punya pendingin sendiri seperti mesin pesawat jet.
Lalu mesin wankel di Suzuki RE5 ini punya sistem oli yang total loss seperti motor dua tak, jadinya mesti sering banget ganti oli.
(BACA JUGA: Ternyata, Duel Lorenzo-Marquez Di Lap Akhir MotoGP Austria Bukan Pertama Kali)
Publik saat itu menganggap Suzuki RE5 adalah motor yang mahal tapi enggak punya performa yang jauh lebih baik dengan mesin empat tak biasa.
Punya teknologi yang jauh melebihi masanya malah membuat Suzuki RE5 enggak laku Sob...
Akhirnya Suzuki pun harus menanggung kerugian cukup besar karena biaya untuk meriset mesin wankel ini termasuk tinggi.
Masih penasaran sama mesin Suzuki RE5 ini?
Simak video dokumenter dari Suzuki ini, kelihatan jelas jeroan mesin rotary Suzuki RE5.
(BACA JUGA: Disebut-sebut Punya Hubungan Romantis Dengan Pembalap Rio Haryanto, Ini Ungkapan Yuki Kato)
Kalau penasaran sama suaranya yang aneh dan lain dibanding motor biasa, coba deh dengar di video ini.
Saat motor Suzuki RE-5 lagi langsam atau sedang stasioner (idle), terdengar suara seperti braaap brap brap brap brap brap!
Editor | : | Joni Lono Mulia |
Sumber | : | GridOto.com,The Motor Bike Book |
KOMENTAR