Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Situasi Terbalik, Adik Valentino Rossi Tampil Lebih Bersinar Dari Abangnya

Parwata - Kamis, 16 Agustus 2018 | 11:00 WIB
Luca Marini dan Valentino Rossi
Twitter @skyracingteam
Luca Marini dan Valentino Rossi

Otomotifnet.com - Ada yang beda kondisi antara dua pembalap bersaudara beda ayah, yaitu Valentino Rossi dengan Luca Marini

Luca Marini adki dari Valentino Rossi penampilannya sedang menanjak di Moto2 2018.

Penampilan, Luca Marini di dua musim bersama Forward Racing Moto2 (2016-2017) enggak begitu meyakinkan.

Selama dua musim itu, Luca Marini sama sekali tidak meraih podium.

Bahkan malah terlihat kesulitan, padahal berstatus adik Valentino Rossi.

Musim ini, Luca Marini bergabung bersama Sky Racing Team VR46 di Losail, Qatar, hanya finis ke-9.

Di enam seri berikutnya, Marini malah gagal finis dua kali dan dua kali finis di luar 10 besar.

(BACA JUGA: Ikutan Lelang Mobil, Dapat Unit Bagus Dengan Harga Terjangkau)

Penampilan Luca Marini mulai mengilap di ronde Assen, Belanda.

Luca Marini jadi tercepat ketiga di kualifikasi.

Sayangnya Luca Marini hanya finis ke-8 saat raceday hari Minggu.

Selanjutnya, di MotoGP Jerman di sirkuit Sachsenring, Marini tampil lebih bagus dengan start dari posisi kedua.

Akhirnya, Marini meraih podium pertamanya di Moto2 Jerman.

Selang tiga minggu, Luca Marini berhasil meraih pole position perdananya pada MotoGP Rep. Ceska.

(BACA JUGA: Ada Sentuhan Baru Di Yamaha Fino Grande, Tambah Elegan Dan Variatif)

Pada balapan hari Minggu, adik dari Valentino Rossi ini memamerkan skill balap luar biasa dan bersaing sengit sampai lap terakhir melawan Miguel Oliveira.

Terakhir di Red Bull Ring, Austria, Marini meraih podium ketiganya secara beruntun.

Memulai balapan dari posisi 10, Marini tampil luar biasa hingga mengamankan podium ke-3.

Hal yang luar biasanya adalah Luca Marini mengalahkan adik Marc Marquez, Alex Marquez di tikungan terarkhir.

(BACA JUGA: Pak Ogah Mah Lewat, Wisatawan Bule Sukarela Atur Kemacetan Lalu Lintas Kendaraan )

Alex Marquez dibikin terjatuh di tikungan terakhir trek Red Bull Ring.

Dalam tiga balapan terakhir, Marini sudah mengamankan 52 poin.

Perolehan Luca Marini itu setara 65 persen dari seluruh poin (79 poin) yang dikumpulkannya selama 11 seri.

Bilamana adik Valentino Rossi itu mampu mempertahankan performanya, Luca  Marini bisa diperhitungkan menjadi salah satu pembalap top Moto2.

Editor : Joni Lono Mulia
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa