Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bikin Ragu, Bisakah Servis Motor Injeksi Di Bengkel Umum?

Parwata - Rabu, 3 Oktober 2018 | 17:30 WIB
Ilustrasi alat diagnostic tools motor injeksi
wordpress.com
Ilustrasi alat diagnostic tools motor injeksi

Otomotifnet.com – Pada motor injeksi, proses kerja mesin diatur oleh sistem elektronik berupa ECU dengan bantuan sensor digital dan komponen lainnya.

Injeksi ini sistem canggih yang cuma bisa ditangani oleh bengkel resmi.

Makanya, banyak pertanyaan yang ragu, apakah bengkel umum bisa menservis komponen injeksi.

(BACA JUGA: Langsung Dari Jerman. Ini Dia Penampakan All New Yamaha YZF-R125)

Sebenarnya ini pertanyaan umum.

Jawabannya bisa saja.

Sebab motor injeksi termasuk pintar karena bisa mengindentifikasi masalahnya sendiri.

Simpelnya, sistem injeksi dapat menunjukkan masalah yang terjadi lewat kedipan lampu MIL (Malfunction Indicator Light) di panel speedometer.

“Kedipan yang muncul tergantung kerusakan yang dideteksi oleh sensor. Pertama kita identifikasi dulu dari jumlah kedipannya. Setiap jumlah kedipan punya arti berbeda” ujar Harry Anggi, mekanik bengkel R59 Racing (25/9/2018).

Selain bisa mendeteksi kerusakan lewat MIL, mekanik bengkel umum juga sudah dilengkapi alat khusus untuk deteksi masalah sistem injeksi.

(BACA JUGA: Hitung Untung Rugi Pakai Oli Encer di Motor Matik, Mana yang Lebih Banyak?)

“Untuk alatnya, kita pakai diagnostic tools yang disambung ke soket di ECU seperti yang dimiliki bengkel resmi,” tambah mekanik yang bengkelnya di Jl. Dewi Sartika No.32D, Ciputat, Tangerang Selatan.

Yup, saat ini memang sudah banyak diagnostic tools yang dijual umum dan bisa membaca berbagai sistem injeksi motor.

Bukan cuma itu, untuk alat khusus membersihkan injektor juga sudah banyak diproduksi dan dimiliki bengkel umum.

“Kita juga pakai alat berupa pompa khusus untuk membersihkan sistem injektor tanpa perlu dibongkar,” tambah Harry.

(BACA JUGA: Water Hammer Mengintai Di Balik Bencana Alam)

Jadi, sebenarnya masyarakat atau bikers tidak perlu ragu untuk menservis sistem injeksi di bengkel umum.

Namun, ada baiknya juga memilih bengkel umum yang memang terkenal handal melayani bengkel injeksi.

Untuk biaya servis injeksi di bengkel umum juga beragam, mulai dari Rp 100 ribuan tergantung jumlah silinder dan kapasitas mesin motor pengguna.

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa