Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Xpander Pangkas Kaki Sampai Rebah, Moonroof Menyita Perhatian

Parwata - Senin, 29 Oktober 2018 | 10:58 WIB
Modifikasi digital Mitsubishi Xpander dipaksa nyium tanah
Instagram/@akicha.s_official
Modifikasi digital Mitsubishi Xpander dipaksa nyium tanah

Otomotifnet.com - Sejak lahir, Mitsubishi Xpander sudah mencuri perhatian para calon konsumen.

Pecinta modifikasi digital pun ikut terpikat dan segera menuangkan idenya pada low MPV ini.

Salah satu contoh modifikasi digital Mitsubishi Xpander terlihat dalam unggahan akun Instagram @akicha.s_official.

Dalam modifikasi digital satu ini, ubahan yang digunakan tidak terlalu neko-neko.

(BACA JUGA: Miris, 410 Nyawa Melayang di Jalanan Jabodetabek Dalam 9 Bulan Terakhir)

Bagian yang terlihat paling mencolok ada di bagian kaki-kaki yang dibuat lebih ceper bahkan hampir nyium tanah tuh.

Selain itu, peleknya juga diganti dengan model seperti milik Mercedes-Benz.

Jika diperhatikan lebih jauh, kaki-kaki belakang tampak diberi sentuhan camber negatif.

Bahkan peleknya hampir nyelup kedalam fender belakang Mitsubishi Xpander ini sob.

(BACA JUGA: Hapus Citra Arogan, Komunitas Moge Gelar Savety Riding)

Ubahan yang unik lainya ada di bagian atap nih, tampak ada banyak moonroof terpasang.

Moonroof merupakan salah satu jenis sunroof, sehingga sah saja menyebutnya sebagai sunroof.

Secara spesifik, panel atap dengan bahan kaca dengan kemampuan untuk bergeser keluar-masuk serta tilt adalah sebuah moonroof.

Jika berminat memasang sunroof, ada dua opsi yang bisa dipilih, yaitu memakai sunroof aftermarket atau sunroof copotan/limbah.

(BACA JUGA: Penampakan Pemotor Lewat Jalur Busway, Dihadang Polisi Kocar-kacir)

Sunroof di modifikasi Kijang Innova
Hikmawan/GridOto
Sunroof di modifikasi Kijang Innova

Untuk sunroof aftermarket, merek yang kondang adalah Webasto yang berasal dari Amerika Serikat.

Webasto punya banyak model dan ukuran sunroof yang bisa dipilih, mulai dari spoiler roof, pop-up roof, folding roof, panoramic sunroof, dll.

Untuk harga sunroof ukuran M sekitar Rp 10 jutaan dan ukuran L sekitar Rp 11 jutaan, untuk jenis moonroof ukuran L sekitar Rp 14 jutaan, dan untuk jenis ragtop sekitar Rp 19 jutaan.

Opsi lain yakni copotan menggunakan sunroof yang diambil dari sebuah mobil bekas.

Jika Sobat GridOto.com ingin membeli part sunroof atau ragtop seken atau copotan dari original, harganya mulai dari Rp 3 juta sampai Rp 12 juta tergantung kondisi.

Editor : Indra Aditya
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa