Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nempel Di Dada Jokowi, Clothing Label Ini Jadi Ngetop, Dituduh Politis Pula

Joni Lono Mulia - Rabu, 7 November 2018 | 19:20 WIB
Presiden Joko Widodo berjaket merah menunggangi motor barunya bergaya tracker menuju Pasar Anyar Kota Tangerang, Banten, (4/11/2018)
Kompas.com/Fabian Januarius Kuwado
Presiden Joko Widodo berjaket merah menunggangi motor barunya bergaya tracker menuju Pasar Anyar Kota Tangerang, Banten, (4/11/2018)

Bulls Syndicate didirikan oleh pemuda asal Solo yang memiliki kecintaan pada kendaraan sepeda motor.

Maka tak heran jika label tersebut memang khusus memproduksi apparel motor.

"Jadi, owner Rown Division dan saya itu 'kan hobi motor. Terus, kita mikir ingin bikin dengan label yang lain dan konsep yang lain."

"Karena hobi motor ya, konsep produk yang kita pakai apparel motor," ucap Adit.

Adit mengaku tak pernah menghitung modal yang dipakai untuk mendirikan label tersebut.

"Kami mendirikan label ini memang hanya untuk hobi, kalau sampai, yah, katakanlah balik modal, itu bonus," ucap dia.

Pemuda asal Solo itu mengaku berkat Jokowi angka penjualan melonjak tajam.

Bahkan, lonjakan peminat tak hanya datang untuk produk jaket yang dipakai orang nomor satu di Indonesia itu.

"Saat mendirikan Bulls Syndicate memang nggak ngitung modal. Karena dari dulu sudah usaha di bidang fesyen, jadi mau bikin jaket, kaus, atau apa pun itu ya tinggal bikin saja," ucap Adit.

Bulls Syndicate Label Bulls Syndicate seringkali diduga berafiliasi dengan partai politik.

(BACA JUGA: Yamaha Freego Pakai Pelek 12 Inci, Kampas Remnya Plek Sama Matik Ini)

Editor : Joni Lono Mulia

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa