Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Valentino Dapat Penghargaan Tapir Emas, Khusus Buat Pecundang

Ignatius Ferdian - Selasa, 8 Januari 2019 | 21:00 WIB
Valentino Rossi dapat trofi Tapiro d'Oro tahun ini
Striscia La Notizia
Valentino Rossi dapat trofi Tapiro d'Oro tahun ini

Trofi Tapiro d'Oro dikenal dengan trofi Pecundang Musim Ini
Wikipedia
Trofi Tapiro d'Oro dikenal dengan trofi Pecundang Musim Ini
Program televisi Italia Stracia La Notizia itu pun menganugerahkan Valentino Rossi trofi Tapir Emas tahun ini.

Penganugerahan Tapir Emas itu diberikan usai ajang Rally Monza Show 2018, November silam.

Meski Valentino Rossi menerima trofi Tapir Emas itu, pembalap tim Yamaha Factory Racing itu menampik bila dirinya tidak pernah juara.

"Siapa bilang saya nggak pernah menang tahun lalu?," kata Valentino Rossi.

(Baca Juga : Jorge Lorenzo Mengaku Kalah Start Dibanding Rossi, Marquez Dan Dovizioso)

"Saya juara 100 mile del Campioni di ranch dan menang di Monza Rally Show," kelakar Valentino Rossi.

Sebagai informasi, trofi Tapir Emas ini memang sudah menjadi tradisi di Italia yang berlangsung sejak 1996.

Tak hanya Valentino Rossi yang mendapat trofi 'Pecundang Tahun ini' atau Tapir Emas itu.

Sosok terkenal lain yang dapat trofi itu adalah Maurizio Arrivabene, team principal Scuderia Ferrari, yang gagal mengantarkan tim juara di 2018.

Namun demikian, Valentino Rossi memang mengakui bila MotoGP 2018 musim yang sulit.

"Memang musim sulit, kecewa banget tidak bisa menang satu ronde pun tahun lalu," pungkas Valentino Rossi seperti dilansir Marca.com.

Editor : Iday
Sumber : Motorplus Online

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa