Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Showroom Mobkas Menjamur di Kolong Tol Becakayu, Pedagang: Sudah Dapat Izin Pengelola

Irsyaad Wijaya - Selasa, 12 Februari 2019 | 12:55 WIB
Deretan mobil bekas di kolong tol Becakayu dari pantauan, (11/2/19)
KOMPAS.com/ Ryana Aryadita
Deretan mobil bekas di kolong tol Becakayu dari pantauan, (11/2/19)

Otomotifnet.com - Kolong tol Becakayu menjamur menjadi lahan parkir liar dan showroom mobil bekas.

Deretan mobil parkir di kolong tol tepatnya di Jl Inspeksi Saluran Kali Malang, Jakarta Timur, dekat Universitas Borobudur hingga ke ujung jembatan layang yang mengarah ke Cawang, (11/2).

Tak hanya mobil pribadi, sebuah truk pengangkut motor dari salah satu dealer juga parkir di sana.

Seorang warga bernama Endah (54) mengatakan, mobil-mobil tersebut milik warga yang tinggal di sekitar Jl H Sulaiman yang tak memiliki lahan parkir.

(Baca Juga : Kijang Innova Mencurigakan, Parkir Dari Pagi-Sore, Pintu Dibuka Pemilik Tak Bernyawa)

"Punya warga ini. Kalau ke dalam enggak bisa masuk mobilnya," ucap Endah di lokasi, Senin.

Selain itu, di dekat Universitas Borobudur, kolong jembatan layang juga dijadikan area lapak mobil-mobil bekas yang dijual.

Mulai dari mobil bekas taksi yang akan dimodifikasi hingga mobil-mobil bermerek lainnya.

Seorang pegawai showroom yang berjualan mobil tersebut mengatakan, pihaknya telah mendapat izin memanfaatkan lahan dari pihak pengelola Tol Becakayu.

(Baca Juga : Tarif Parkir Mobil Rp 20 Ribu, Dikroscek Dishub Bandung, Biaya Enggak Salah!)

Beberapa mobil tengah parkir di kolong jembatan tol Becakayu, (11/2/19)
KOMPAS.com/ Ryana Aryadita
Beberapa mobil tengah parkir di kolong jembatan tol Becakayu, (11/2/19)

"Kami sudah izin sebenarnya ke pihak pengelola Tol Becakayu, mereka mengizinkan asal jangan dibangun hunian semipermanen," ujar pegawai showroom yang enggan disebutkan namanya.

"Jadi kalau untuk parkir mobil ya enggak apa-apalah," kata dia.


Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Kolong Tol Becakayu Jadi "Showroom" Mobil Bekas

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa