Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Valentino Rossi Akui Performa Suzuki, Sudah Jago Di Tikungan

Ignatius Ferdian - Kamis, 21 Maret 2019 | 10:30 WIB
Alex Rins menjadi rider tercepat pada hari kedua uji coba pramusim MotoGP Qatar
MotoGP
Alex Rins menjadi rider tercepat pada hari kedua uji coba pramusim MotoGP Qatar

Otomotifnet.com - Pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP, Valentino Rossi, mengomentari performa tim Suzuki Ecstar yang meningkat signifikan.

Hal itu didasarkan hasil pada seri pembuka MotoGP 2019.

Seri perdana MotoGP Qatar 2019 yang berlangsung di Sirkuit Losail, (8-10/3) rupanya masih menyisakan catatan bagi Valentino Rossi.

Pembalap asal Italia yang kini memasuki usia 40 tahun itu menilai bahwa Suzuki telah menunjukkan progres besar di Qatar.

(Baca Juga : Honda Enggak Bikin Sasis Sendiri di Moto2, Kenapa Pilih Dari Kalex?)

Dibandingkan dengan Suzuki, performa Yamaha di mata Rossi masih tidak jauh berbeda dengan MotoGP 2018.

Pembalap berjuluk The Doctor tersebut, menilai masalah utama Yamaha masih terletak pada kecepatan dan kesulitan mendapatkan grip, terutama di ban belakang.

Salah satu yang disoroti Rossi dari tim Suzuki pada MotoGP Qatar 2019 ialah performa salah satu pembalapnya, Alex Rins.

Rins berhasil finis di urutan keempat, sementara Rossi menyelesaikan lomba di posisi kelima.

(Baca Juga : Perpindahan Gigi Motor MotoGP Kebalikan Sama Motor Jalanan, Ini Sebabnya)

Editor : Panji Nugraha
Sumber : Motorplus Online

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa