Lantas dipasangi snorkle sebagai lubang hawa ketika jip mungil ini diajak berenang.
Serta pemasangan roof rack di atap untuk mengakomodir barang bawaan yang lebih banyak yang dibikin Leon sendiri.
Tampilan lainnya tak banyak yang beruban dari segi bodi dan cat.
"Bisa dibilang gak ada restorasi ini, semua bodi termasuk cat itu masih orisinil," tukasnya.
(Baca Juga : Suzuki Katana JDM, Hadiah Ibu Guru Cantik Yang 'Alergi' Naik Mobil Pendek)
Cuma agar tampilan off-road makin kuat, Ia mengaplikasikan bumper custom di depan.
Termasuk juga pemasangan winch model tidur 4.500 pon atau sekitar 2.250 kg.
Selain winch, di bagian depan ada juga dummy air scoop Toyota Fortuner.
"Foot step itu bahkan custom sendiri karena saya memang ada rencana untuk bikin bengkel juga," imbuhnya.
(Baca Juga : Rancang Ulang Suzuki Katana 1982, Jadinya Kayak Begini)
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR