Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bonus Alvaro Bautista Sekali Menang Balapan di Ajang WSBK, Tembus Rp 3 Miliar

Ignatius Ferdian - Kamis, 18 April 2019 | 18:45 WIB
Alvaro Bautista menang race 2 WSBK Aragon, sudah bikin 9 kemenangan beruntun dan cetak sejarah buat Ducati
Twitter @worldsbk
Alvaro Bautista menang race 2 WSBK Aragon, sudah bikin 9 kemenangan beruntun dan cetak sejarah buat Ducati

"Kami berdua membayar Bautista, seperti yang kukatakan, kami bunuh diri tapi sambil tersenyum," tambah sang bos sambil tertawa.

Dilansir dari GPOne.com, Bautista menerima uang setidaknya 200 ribu Euro di setiap kemenangannya di World Superbike.

Nilai tersebut setara kurang lebih Rp 3,2 miliar.

Berarti, selama 11 balapan di 4 seri ini, Bautista sudah menerima 2,2 juta Euro atau Rp 33,3 miliar.

(Baca Juga : Yamaha YZF-R6 Buat Balap Kecurian, Eks Pembalap MotoGP Absen WSBK Aragon)

Gede juga ternyata, pantesan Ciabatti sampai bilang begitu.

Jumlah ini diperkirakan sama dengan yang diterima Andrea Dovizioso di MotoGP pada musim 2017 lalu.

Saat itu, jumlah bonus yang diterima Dovizioso terungkap, kalau yang sekarang mungkin sudah lebih nilainya.

Selain kemenangan balapan, Bautista akan mendapat uang bernilai lebih besar dari Aruba.it dan Ducati jika berhasil jadi juara WorldSBK 2019.

(Baca Juga : Rio Haryanto Ikut Tes Tertulis, Mau Balapan Apa?)

Selain itu, ada klausul khusus juga jika Bautista ditarik ke MotoGP setelah jadi juara WorldSBK.

Masih ada 9 seri lagi di WorldSBK 2019, hitung sendiri deh bonusnya kalau Bautista bisa menang semuanya lagi.

(Sebagai informasi, seharusnya ada 12 balapan dari 4 seri yang sudah berjalan, sayangnya cuaca kurang bagus di WorldSBK Belanda beberapa waktu lalu sehingga sprint race dibatalkan).

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa