Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Belum Selesai Dengan Mesin Hybrid, Masih Ada Versi Murah di Bawah Rp 500 Juta

Irsyaad Wijaya - Rabu, 24 April 2019 | 12:55 WIB
Emblem hybrid yang tersemat pada C-HR hybrid
Naufal/GridOto.com
Emblem hybrid yang tersemat pada C-HR hybrid

Otomotifnet.com - PT Toyota Astra Motor belum selesai dengan varian hybrid.

Usai meluncurkan Toyota C-HR Hybrid bakal ada versi lain dengan harga terjangkau.

"Semoga gak lama lagi, mudah-mudahan tahun ini. Kami lihat demand-nya untuk segmen menengah," terang Anton Jimmy, Direktur Marketing PT TAM.

"Selama ini kan kami launching hybrid di harga Rp 800 juta ke atas, seperti Camry harganya Rp 800 jutaan, Alphard sekitar Rp 1 miliar," ucap Anton.

(Baca Juga : Toyota C-HR Hampir Setahun Muncul, Kok Jarang di Jalanan, Ada Di Kota Mana Saja?)

"Sekarang kami launching C-HR hybrid harganya Rp 500 jutaan, so far the most affordable hybrid yang ada di Indonesia saat ini, mudah-mudahan menjadi stimulus juga buat pasar," jelasnya.

Anton masih bungkam ketika ditanya soal harga versi hybrid baru apakah akan di bawah Rp 500 juta.

Menurutnya, pihak Toyota memang tengah melihat kemungkinan tersebut.

"Kita pelajari terus, karena secara umum toyota melihat segmennya kebanyakan kan segmen C dan D," sambung Anton.

(Baca Juga : Toyota C-HR Cuma Laku 30 Unit Sebulan, TAM Memang Tak Incar Target Besar)

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa