Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Promo Libur Lebaran, Honda Beri Uang Tol dan Bensin Sampai Rp 4 Jutaan

Ignatius Ferdian - Selasa, 14 Mei 2019 | 09:00 WIB
PT Honda Prospect Motor merilis New Honda Mobilio (21/2/2019)
octa saputra/Otofemale.id
PT Honda Prospect Motor merilis New Honda Mobilio (21/2/2019)

Otomotifnet.com - Menjelang hari raya Lebaran, mobil baru atau seken jadi incaran banyak masyarakat untuk pulang kampung.

Hal ini tentu dimanfaatkan produsen mobil untuk menggenjot penjualan dengan memberikan promo-promo menjelang mudik untuk menarik konsumen.

Seperti yang dilakukan PT Honda Prospect Motor (HPM) yang akan kasih uang tol dan bensin sampai Rp 4,5 juta.

Rinciannya Rp 2 juta untuk uang tol, dan Rp 2,5 juta untuk uang bensin.

(Baca Juga : Beli Mobil Buat Mudik Lebaran, MTF Umbar Promo DP 15% Dan Tenor 7 Tahun)

Dari keterangan resminya, hadiah itu belum termasuk bonus paket perawatan berkala dan bingkisan senilai Rp 2,5 juta.

Tapi promo ini khusus untuk pembelian unit Honda Mobilio dan BR-V, periode Mei 2019 dalam program 'Semarak Mudik bersama Honda'.

Tak hanya itu, konsumen yang beli mobil tersebut juga akan mendapatkan cashback Rp 5 juta lewat program Honda Loyalist.

"Bulan Mei waktu yang tepat untuk membeli Mobilio dan BR-V, karena program kami sangat meringankan perjalanan mudik," kata Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director HPM.

Selain itu, HPM juga menyiapkan posko siaga mudik yang bisa dipantau lewat aplikasi Honda Siaga, jadi perjalanan mudik bakal lebih nyaman.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa