Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda BR-V Kayang di Tengah Jalan, Toyota Rush Patah Roda, Diduga Adu Tubruk

Ignatius Ferdian - Minggu, 19 Mei 2019 | 20:00 WIB
Honda BR-V jungkir balik setelah diduga terlibat kecelakaan dengan Daihatsu Rush
Instagram.com/jktinfo
Honda BR-V jungkir balik setelah diduga terlibat kecelakaan dengan Daihatsu Rush

Otomotifnet.com - Honda BR-V warna putih jungkir balik, diduga setelah terlibat kecelakaan dengan sebuah Toyota Rush.

Dilihat sekilas kecelakaan tersebut menyebabkan dua kendaraan alami kerusakan yang cukup parah

Diunggah lewat akun Instagram @jktinfo, kecelakaan ini terjadi di Tol Dalam Kota Interchange Cawang arah Cikampek, Jakarta Timur (19/5/2019).

Terlihat Honda BR-V tersebut rusak pada bagian atapnya karena terbalik setelah terlibat kecelakaan.

(Baca Juga: Daihatsu Terios Muka 'Pesek' , Melaju 100 Km/jam Hantam Truk Ngerem, Kaget Hindari Bangkai)

Selain itu bodi kanannya pun bonyok mulai dari pintu pengemudi hingga ke pintu penumpang.

Sedangkan kerusakan yang parah juga dialami Toyota Rush.

Roda belakang sebelah kanan Rush sudah tidak sejajar dan nampak seperti as rodanya sudah patah.

Selain itu Toyota Rush tersebut juga nampak menabrak pembatas jalan tol yang menyebabkan bumper kiri sedikit rusak.

(Baca Juga: Kijang Innova Dipukul Mundur Dump Truk, Wajah Garang Mengintimidasi)

Sampai saat ini masih belum diketahui kronologi lengkap dan korban jiwa akibat kecelakaan tersbut.

Namun pihat berwajib sudah datang dan mengondisikan area kecelakaan tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Minggu (19/5) Kecelakaan di Tol Dalam Kota Interchange Cawang arah Cikampek. via @tmcpoldametro @nisya.nf #jktinfo

A post shared by JAKARTA INFO (@jktinfo) on

 

 

 

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa