Otomotifnet.com - MPV salah satu tipe mobil yang paling rawan di bagian kaki-kaki.
Pendapat itu disampaikan oleh Akhiong, pemilik bengkel kaki-kaki Sinar Mas Akhiong.
Sebab, Ia sering menerima 'pasien' rata-rata dari jenis MPV.
"MPV yang paling rawan rusak. Penyebabnya karena jalanan rusak dan berlubang," kata Akhiong.
(Baca Juga: Mobil Cuma Tulang, Mesin Bengis, Kaki-Kaki Canggih)
"Bobot mobil dan angkutan yang besar. Serta bahan komponennya yang memang kurang kuat," sebut Akhiong.
Oiya, tanda-tanda jika kaki-kaki sudah mulai kena seperti muncul bunyi-bunyian.
Untuk MPV populer seperti Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, Nissan Livina, dan Honda Mobilio, Akhiong menyebut biaya peremajaan seluruh bagian kaki-kaki di bengkel resmi bisa mencapai Rp 8 juta.
Jika Anda menginginkan alternatif yang lebih murah, Sinar Mas Akhiong menawarkan opsi komponen non-OEM dengan setengah harga dari biaya ke bengkel resmi.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR