Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Siap Tampil di GIIAS, DFSK Bakal Perkenalkan SUV Listrik di Indonesia, Diduga Glory E3

Ignatius Ferdian - Sabtu, 13 Juli 2019 | 16:45 WIB
DFSK Glory E3 yang diduga kuat akan dipamerkan oleh merek asal Tiongkok tesebut di ajang GIIAS 2019 nanti.
http://m.dfsk.com
DFSK Glory E3 yang diduga kuat akan dipamerkan oleh merek asal Tiongkok tesebut di ajang GIIAS 2019 nanti.

Otomotifnet.com - Tren mobil ramah lingkungan di Indonesia sudah mulai digeluti banyak pabrikan.

Contohnya Toyota yang sudah menjual beberapa produk hybrid di Tanah Air, juga Mitsubishi yang telah meluncurkan Outlander PHEV beberapa waktu lalu.

Tak mau kalah, PT Sokonindo Automobile (DFSK Indonesia) dipastikan bakal pamer mobil listrik juga di gelaran GIIAS 2019.

Menurut General Marketing Manager DFSK, Permata Islam, mobil yang akan dipamerkan adalah SUV full electric.

(Baca Juga: Wuling Almaz 7-Seater Bisa Dipesan, Tanda Jadi Rp 5 Juta, Harga Masih Rahasia)

"Sebenarnya kami juga menunggu regulasi dari pemerintah, kalau nanti sudah keluar, tidak menutup kemungkinan produk ini dipasarkan di Indonesia," jelas pria yang akrab disapa Arta ini.

Ia menambahkan, mobil listrik ini adalah salah satu bentuk dukungan DFSK terhadap rencana pemerintah dalam mengurangi emisi gas buang.

"Produk ini adalah bentuk dukungan DFSK terhadap rencana pemerintah untuk terus mengembangkan sumber tenaga baru pada kendaraan," lanjut Permata Islam.

Sedikit memberi bocoran, menurut Arta, mobil listrik ini telah diperkenalkan di negara asalnya, Tiongkok.

Diduga, konsep mobil listrik ini adalah DFSK Glory E3 yang sudah dikenalkan dalam pameran Shanghai Autoshow China pada April 2019 lalu.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa