Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Avanza, Suzuki Ertiga Terlampaui, Mitsubishi Xpander Rajai Pasar Ekspor

Ignatius Ferdian - Rabu, 7 Agustus 2019 | 07:30 WIB
Mitsubishi Xpander
Dok. MMKSI
Mitsubishi Xpander

Otomotifnet.com - Toyota Avanza dan Suzuki Ertiga berhasil dikalahkan Mitsubishi Xpander dalam hal ekspor di semester pertama 2019.

Mengacu data Gabungan Indsutri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), ekspor low-MPV andalan PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) di semester pertama 2019 mencapai 24.356 unit.

Sementara itu Toyota Avanza harus mengakui keunggulan rival terberatnya tersebut, dengan perolehan angka ekspor sebanyak 13.596 unit.

Padahal penjualan Toyota Avanza di dalam negeri lebih banyak dengan mencatatkan angka sebanyak 39.816 unit, ketimbang Xpander yang hanya mencatatkan angka penjualan sebesar 32.652 unit.

(Baca Juga: Toyota Tertarik Melokalisasi Mobil Hybrid di Indonesia, Siapkan Rp 28 Triliun ke Tanah Air)

Grafik perfoma ekspor Mitsubishi Xpander, Toyota Avanza dan Suzuki Ertiga di semester I 2019 (diolah dari data Gaikindo).
Muhammad Ermiel Zulfikar/GridOto.com
Grafik perfoma ekspor Mitsubishi Xpander, Toyota Avanza dan Suzuki Ertiga di semester I 2019 (diolah dari data Gaikindo).

Menempel di bawahnya ada Ertiga yang menempati posisi ketiga, yang juga sedang didorong ekspornya oleh PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) dengan perolehan angka pegiriman sebesar 9.742 unit.

Menjadikan Indonesia sebagai basis produksi Xpander, merek asal Jepang itu kabarnya menargetkan sekitar 50 ribu unit yang akan di ekspor untuk tahun ini.

Low MPV yang fenomenal sejak kelahirannya di 2017 lalu itu akan dikirimkan ke beberapa negara lain, seperti Filipina, Vietnam, Thailand, Bolivia, Bangladesh, Sri Lanka, Kamboja dan Peru.

"Sekarang kan sudah 12 negara termasuk Indonesia, kedepannya akan tambah lagi 8 negara baru (tujuan ekspor). Banyaknya di kawasan Amerika Latin sama Asia, jadi total 20 negara," papar Imam Choeru Cahya, selaku Head of Sales & Marketing Group MMKSI saat ditemui beberapa waktu lalu di ajang GIIAS 2019.

"Dengan total ekspor dari Indonesia targetnya di fiscal year 2019 ini 50.000 unit, harapannya," tutupnya.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa