Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Doni Tata, Farudilla Adam dan Tommy Salim, Akan Bertarung Demi Tahta Tertinggi Trial Game Asphalt

toncil - Kamis, 19 September 2019 | 08:00 WIB
Tiga rider ini akan bertarung demi tahta tertinggi di event Trial Game Aspalt 2019.
Trial Game Asphalt
Tiga rider ini akan bertarung demi tahta tertinggi di event Trial Game Aspalt 2019.

Otomotifnet.com - Tiga rider ini akan bertarung demi tahta tertinggi di event Trial Game Asphalt 2019.

Kejuaraan supermoto terus berkembang dengan baik. Setiap tahun selalu digelar kejuaraan supermoto bertajuk Trial Game Asphalt.

Tahun ini sudah berjalan sebanyak dua dari lima putaran yang direncanakan.

Akhir pekan ini (21/9) akan diselenggarakan putaran 3 yang berlangsung di sirkuit Mandala Krida, Yogyakarta.

(Baca Juga: Ada Tantangan Baru di Final Trial Game Aspal 2017)

Kejuaraan kali ini akan sangat menarik. Karena Doni Tata Pradipta, juara umum Trial Game Asphalt selama 2 tahun berturut-turut akan berjuang untuk mempertahankan predikat tersebut.

“Saya berusaha tampil all out di Yogya. Target saya bisa sapu bersih podium FFA 450 dan 250. Karena tahun ini saya sama sekali belum menduduki peringkat pertama di semua kelas,"

"Saya fokus melibas semua race tersisa, di Yogyakarta, Malang, dan Semarang. Semua harus nomor satu,” ujar DTP, panggilannya.

Selain itu, ada magnet lainnya yang menjadikan event ini panas persaingan.

Tiga rider ini akan bertarung demi tahta tertinggi di event Trial Game Asphalt  2019.
Trial Game Asphalt
Tiga rider ini akan bertarung demi tahta tertinggi di event Trial Game Asphalt 2019.

Farudilla Adam yang sampai saat ini menguasai perolehan point klasemen kelas FFA 250 tentu juga akan bertarung maksimal.

Sementara itu akan tetap dikuntit oleh Tommy Salim yang berada di posisi 3 klasemen sementara.

Jadi, bisa dibayangkan betapa seru jalannya lomba kelas FFA 250.

Tiga rider tangguh akan saling bersaing mempertahankan posisinya masing-masing. Farudilla dengam 97 point, Tommy dengan 87 point dan Doni Tata dengan 84 point.

(Baca Juga: Sudah Ada Izin, Gerry Salim Akan Ikut Trial Game Aspal)

Untuk mengejar ketertinggalannya, Doni Tata yang pernah merasakan kerasnya pertarungan balap dunia tersebut, melakukan pengembangan kembali terhadap motornya.

“Mudah-mudahan riset selama off season ini bisa membuahkan hasil bagus di seri ketiga ini. Jadi bisa lebih kompetitif," tutur Doni.

Sementara itu Mario CSP dari 76 Rider selaku penyelenggara mengapresiasi tingginya animo pegila balap supermoto terhadap Trial Game Asphalt.

Dalam tiap seri gelaran selalu ada peningkatan dari sisi partisipasi pebalap maupun jumlah penonton.

Tiga rider ini akan bertarung demi tahta tertinggi di event Trial Game Asphalt  2019.
Trial Game Asphalt
Tiga rider ini akan bertarung demi tahta tertinggi di event Trial Game Asphalt 2019.

"Peningkatan penonton terjadi pada yang datang ke event dan juga tayangan live. Ini jadi indikator menarik dan bukti kalau supermoto makin dikenal," sebut Mario.

Sukses selalu.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa