Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tim Suzuki Ecstar Gembira di MotoGP Thailand, Duo Pembalapnya Sukses Asapi Valentino Rossi

Ignatius Ferdian - Senin, 7 Oktober 2019 | 13:00 WIB
Pembalap tim Suzuki Ecstar, Joan Mir berada di depan Valentino Rossi
www.suzuki-racing.com
Pembalap tim Suzuki Ecstar, Joan Mir berada di depan Valentino Rossi

“Sulit untuk mengambil-alih Dovizioso (perebutan tempat keempat), tetapi saya senang telah naik beberapa tempat dari posisi grid saya,” jelasnya.

“Saya fokus pada balapan berikutnya dan membawa hasil yang baik kepada para pekerja Suzuki di Jepang, dan di depan semua penggemar," sebut Alex Rins.

Sementara Joan Mir bilang, “Saya sangat senang dengan tugas yang telah kami lakukan akhir pekan ini.”

“Kami semakin dekat dengan pembalap papan atas sepanjang waktu,” terangnya.

(Baca Juga: Marc Marquez Sabet Gelar Juara Dunia, Ditambah Sukses Samai Rekor Valentino Rossi)

Manajer tim Suzuki, Davide Brivio menyebut hasil balapan MotoGP Thailand sebagai hari yang positif.

“Alex melakukan tugas dengan baik dan naik beberapa posisi, dan itu sulit untuk mendapatkan hasil yang lebih baik mengingat posisi startnya,” ulasnya.

“Joan memiliki kecepatan yang bagus dan dia bertahan dengan para pembalap top dan bertarung dengan baik,” ucapnya.

“Jadi itu adalah langkah positif baginya, terutama sebagai rookie. Kami menantikan untuk selanjutnya pergi ke Jepang, balapan kandang untuk pabrikan kami," tutup Davide Brivio.

Posisi finish 10 besar MotoGP Thailand:
1. Marc MARQUEZ Repsol Honda Team 39'36,223
2. Fabio QUARTARARO Petronas Yamaha SRT +0,171
3. Maverick VIÑALES Monster Energy Yamaha MotoGP +1,380
4. Andrea DOVIZIOSO Ducati Team +11,218
5. Alex RINS Team SUZUKI ECSTAR +11,449
6. Franco MORBIDELLI Petronas Yamaha SRT +14,466
7. Joan MIR Team SUZUKI ECSTAR +18,729
8. Valentino ROSSI Monster Energy Yamaha MotoGP +19,162
9. Danilo PETRUCCI Ducati Team +23,425
10. Takaaki NAKAGAMI LCR Honda IDEMITSU +29,423

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa