Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha XS650 Simpel Tapi Mewah, Terapkan Old School Scrambler, Dipercantik Aksen Krom

Ignatius Ferdian - Kamis, 10 Oktober 2019 | 11:00 WIB
Yamaha XS650 old school scrambler
Chris Chelios
Yamaha XS650 old school scrambler

Otomotifnet.com - Andy Megerle memang antusias dalam dunia custom motor.

Pernah membangun Honda CB750 four dan CB900 Bol d'Or, kini garapan terbarunya Yamaha XS650 bergaya old school scrambler.

Yamaha XS650 tahun 1974 ini kena ubahan drastis, mulai dari subframe yang dibuat baru.

Kemudian sudut kemiringan suspensi belakang dirombak.

Subframe dirombak dan diberi jok kustom mungil
Chris Chelios
Subframe dirombak dan diberi jok kustom mungil

(Baca Juga: Yamaha NMAX Simple Tapi Gereget, Desain Terkonsep Sport Elegan)

Sementara garpu depan juga kena rebuilt dan dipendekkan sehingga lebih pendek dan punya garis bodi yang mengalir.

Mendapat postur yang rendah, tangki bawaan XS650 diganti dengan ukuran yang lebih mungil dan serasi dengan jok baru.

Kaki-kaki masih memakai bawaan aslinya
Chris Chelios
Kaki-kaki masih memakai bawaan aslinya

Karena mesinnya sudah cukup mumpuni, Andy hanya mengganti knalpot bawaan dengan hasil custom agar mengeluarkan suara lebih merdu.

Ia membuat knalpot dan lehernya menggunakan pipa stainless steel dan dipasang tinggi yang merupakan ciri khas gaya scrambler.

(Baca Juga: Yamaha R15 V3 Tampang Hedon, Biaya Modifikasi Habiskan Rp 70 Juta Lebih)

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa