Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Avanza Babak Belur, Kaca Dilubangi, Ulah Pengemudi Panik Diduga Bawa Istri Orang

Ignatius Ferdian - Jumat, 29 November 2019 | 18:30 WIB
Toyota Avanza jadi sasaran amuk massa karen menabrak beberapa kendaraan
Instagram.com/fakta.indo
Toyota Avanza jadi sasaran amuk massa karen menabrak beberapa kendaraan

Otomotifnet.com - Toyota Avanza tertangkap setelah berhasil dikejar warga karena jadi penyebab kecelakaan beruntun di salah satu ruas jalan.

Tak lama setelah tertangkap mobil tersebut langsung saja jadi bulan-bulanan warga.

Kaca pecah, bodi bonyok dan pengemudi ikut dikeroyok.

Insiden pengrusakan mobil oleh warga ini terjadi di Jalan H. Montong, Ciganjur, Jagakarsa Jakarta Selatan (26/11).

(Baca Juga: Aturan Ganji Genap Solusi Atasi Macet, Pemerintah Juga Siapkan Jangka Panjangnya?)

Pengemudi Avanza berinisial AM (29) harus menerima bogeman mentah warga yang kesal karena ulahnya.

Dikutip dari akun Instagram @fakta.indo, Toyota Avanza yang berisi 4 orang pria langsung dirusak warga dan pemotor yang melintas.

Toyota Avanza dihancurkan karena diduga telah melarikan istri seorang lelaki berinisial S.

Tak hanya itu, Toyota Avanza ini juga mengakibatkan kecelakaan beruntun lantaran menabrak sejumlah pengendara motor dan mobil yang ada di depannya.

(Baca Juga: Toyota Avanza Diadang Bisa Lolos, Terpojok di Pabrik, Penumpang Maling Toko Emas)

Editor : Panji Nugraha
Sumber : Tribun Medan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa