Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Valentino Rossi Rela Turun Pangkat ke Tim Satelit, Asal Tidak Pensiun Jadi Pembalap!

Irsyaad Wijaya - Jumat, 3 Januari 2020 | 18:15 WIB
Valentino Rossi dan Fabio Quartararo diprediksi menjadi rekan setim di MotoGP 2021
MotoGP
Valentino Rossi dan Fabio Quartararo diprediksi menjadi rekan setim di MotoGP 2021

Otomotifnet.com - Valentino Rossi menandaskan, enggan pensiun jadi pembalap MotoGP!

Ia rela turun pangkat menjadi pembalap tim satelit asalkan tidak pensiun dari profesi yang telah membesarkan namanya tersebut.

Sosok Valentino Rossi memegang kunci perputaran pembalap untuk MotoGP musim 2021.

Pindah atau bertahannya Valentino Rossi akan memberikan dampak luar biasa di grid.

(Baca Juga: Valentino Rossi Targetkan Kapan Pensiun, Tergantung Performa Awal 2020)

Jika hengkang atau pensiun, kursi tim pabrikan Yamaha akan sangat panas dan jadi rebutan dan akan membuat efek domino dalam bursa pembalap.

Saat ini, Yamaha memang sedang dipusingkan soal line-up untuk MotoGP 2021.

Ada Valentino Rossi tentunya, yang tidak bisa digeser seenak jidat karena pengaruhnya masih luar biasa, baik buat MotoGP dan branding Yamaha sendiri.

Di sisi lain, performa Valentino Rossi masih kalah dari Maverick Vinales yang sebenarnya juga harap-harap cemas di Yamaha.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa