Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tim Suzuki Yakin Obrak-abrik MotoGP 2020, Alex Rins Jadi Senjata Utama

Ignatius Ferdian - Selasa, 7 Januari 2020 | 10:00 WIB
Suzuki GSX-RR milik Alex Rins dalam penanganan kru tim Suzuki Ecstar di garasi pit sirkuit Motegi pada MotoGP Jepang
GridOto.com/Fendi
Suzuki GSX-RR milik Alex Rins dalam penanganan kru tim Suzuki Ecstar di garasi pit sirkuit Motegi pada MotoGP Jepang

 

Otomotifnet.com - Memasuki musim baru, tim Suzuki MotoGP optimis bila di 2020 akan menampilkan hasil bagus dan bahkan bisa mengacak-acak persaingan tahun ini.

Hal itu diungkapkan langsung bos Suzuki, Shinichi Sahar selaku Suzuki MotoGP Project Leader.

Apalagi melihat performa motor MotoGP Suzuki GSX-RR yang terbilang stabil dan bahkan sukses mengasapi motor rival terdekatnya, Yamaha YZR-M1.

“Saya melihat tidak perlu ada perubahan jor-joran dari motor MotoGP kami, GSX-RR yang terbukti mengoleksi dua kali kemenangan di 2019,” beber Shinichi Sahara.

(Baca Juga: Maverick Vinales Jajal Holeshot Device, Alat Yang Bikin Start Ducati Mulus?)

Bahkan sebenarnya di 2019, tim Suzuki MotoGP yakin banget bisa meraih banyak podium dan hasil akhir dari Alex Rins bisa tembus top three di klasemen akhir pembalap.

Sayangnya, hasil kualifikasi di beberapa ronde yang tidak bagus membuat hasilnya tak sesuai harapan.

“Meskipun Alex Rins mampu membalikkan keadaan dengan tampil bagus di saat raceday Minggu.”

“Itu sebabnya kami menjuluki Alex Rins dengan sebutan Sunday Boy,” imbuh Shinichii Sahara.

(Baca Juga: Jorge Lorenzo Diisukan Balikan Sama 'Mantan', Bos Ducati Kasih Penjelasan)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa