Otomotifnet.com - Inspirasi modifikasi bisa dari mana saja, termasuk karya modifikator luar.
Contohnya Honda CBR250R 2012 garapan Brilliant Custom Motorcycle (BCM) milik Abi Fathur Rachman yang tinggal di Cinere, Depok, Jawa Barat ini.
“Ia ingin dibikin seperti modifikasi Honda CB750 cafe racer dari workshop Zeeshan Motorsport di Pakistan,” buka Adi Prasetio punggawa Brilliant Custom.
Cirinya tangki hingga bodi belakang pipih, khas aliran nunduk. Tapi tentu tetap ada bagian yang dibedakan.
(Baca Juga: Honda ADV150 Bertopeng, Lampu Jadi Keren dan Anti Lecet, Pasang Mudah)
Bentuk yang diinginkan jelas, jadi Adi langsung memainkan peralatan bengkelnya.
Pertama yang jadi “korban” sasis bagian belakang.
“Saya potong subframe dan bikin baru, agar mendapatkan posisi rangka belakang yang datar,” ungkap Adi yang pakai pipa seamless berketebalan 2 mm untuk subframe barunya.
Bukan cuma jadi mendatar, di subframe juga dibikin dudukan suspensi baru, karena Adi mengubah jadi dual shock.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | Tabloid OTOMOTIF |
KOMENTAR