Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pesan Berantai Penutupan Jalan Menuju Jawa Barat, Polda Jabar: Sebatas Rencana Pengamanan

Irsyaad Wijaya - Senin, 6 April 2020 | 10:00 WIB
Virus corona, polisi tutup sementara beberapa ruas jalan utama di Kota Bandung (29/3/2020).
@tmcpolrestabesbandung
Virus corona, polisi tutup sementara beberapa ruas jalan utama di Kota Bandung (29/3/2020).

Otomotifnet.com - Beredar pesan berantai yang menyebutkan penyekatan atau penutupan jalan bagi kendaraan yang hendak masuk Jawa Barat.

Namun, informasi tersebut dibantah Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Saptono Erlangga.

"Sejauh ini tidak ada penyekatan kendaraan yang masuk ke Jabar," kata Saptono, (5/4/20).

Sebelumnya informasi penutupan jalan bagi kendaraan yang hendak masuk Jawa Barat beredar melalui pesan WhatsApp.

Baca Juga: Tol Se-Jabodetabek Dikabarkan Tutup, Jasa Marga Siapkan Beberapa Protokol

Dalam dokumen 36 halaman itu, dirinci rencana penutupan jalan oleh Ditlantas Polda Jabar.

Baik penutupan dari Bogor, Bekasi hingga Simpang Jomin di Kabupaten Karawang termasuk jalan tol.

"Itu sebatas rencana pengamanan, bila skenario dari pemerintah pusat memberlakukan karantina wilayah," kata Saptono Erlangga.

"Tapi pemerintah pusat sudah memutuskan pembatasan sosial berskala besar. Jadi renpamnya tidak dipakai," kata Saptono.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa