Otomotifnet.com - Royal Alloy, skutik bertampang klasik asal Inggris yang dimasukkan oleh Utomo Corp. secara CBU dari Thailand sudah mulai dipasarkan.
Saat ini memang baru ada satu model yang dipasarkan, yaitu GP200S, namun ternyata ditawarkan dengan beragam pilihan warna.
“Ada 6 pilihan warna,” ujar Arya Rizki Febrianto, sales Royal Alloy Bintaro, dealer yang berada di Jl. Bintaro Utama 3, Pondok Aren, Tangerang Selatan.
Warnanya antara lain ada; Matt Bronze, Pearl White, Flame Red, Sherwood Green, Matt Black, Midnight Grey.
Baca Juga: All New Yamaha NMAX dan Suzuki XL7 Jadi yang Terbaik, Ini Hasil Lengkap OTOMOTIF Award 2020
Jadi ada pilihan warna terang dan gelap, juga matt dan glossy.
Royal Alloy GP200S ini dijual dengan harga Rp 95 juta OTR Jakarta.
Tampilan Royal Alloy klasik mirip Lambretta, tapi punya beragam fitur modern.
Sebut saja ada lampu LED berikut DRL, spidometer digital, rem cakram di kedua roda berikut ABS, suspensi dengan setelan preload.
Joknya model terpisah, oleh Royal Alloy disebut King & Queen leather seat. Bentuknya klasik dengan kulit bermotif garis.
Bagian mesinnya malah modern banget dan sangat bertenaga. Speknya satu silinder 181 cc DOHC 4 katup injeksi berpendingin cairan.
Radiatornya ada di bawah dek dengan posisi miring.
Tenaga mesin Royal Alloy GP200S maksimalnya mencapai 19,4 dk di 9.500 rpm dan torsi 16 Nm di 7.000 rpm.
Tergolong besar untuk sebuah skutik dengan kapasitas kurang dari 200 cc.
Performanya pasti mantap ya!
Editor | : | Antonius Yuliyanto |
KOMENTAR