Otomotifnet.com - Sentuhan simpel bisa membuat tunggangan jadi lebih menarik dibanding standar pabrik.
Seperti dilakukan Deni Darmawan yang mengganti spidometer kombinasi analog dan digital Honda Vario 125 miliknya, pakai spidometer full digital milik New Vario 150.
“Selain lebih modern, spidometer digital milik New Vario 150 juga fiturnya lebih lengkap,” buka Deni yang tinggal di Curug, Kabupaten Tangerang, Banten.
Namun pemasangannya perlu penyesuaian pada bagian spidometer digital milik New Vario 150, agar bisa disematkan pada Vario 125.
Baca Juga: Honda Vario 125 Pasang Sakelar Bajaj Pulsar, Keren Setang jadi Menyala
“Pada bagian ini saya menyesuaikan terminal 16 pin yang terdapat pada soket papan spidometer digital New Vario 150, agar pemasangan ke soket sub harness Vario old lebih mudah tanpa mengubahnya," paparnya.
"Dan penyesuaian ini saya lakukan hasil rancangan sendiri, jadi disarankan jangan melakukan ubahan ini sendiri, karena kalau tidak paham bisa berakibat fatal pada sistem kelistrikan motor,” lanjut Deni.
Selajutnya, sesuaikan bentuk cover spidometer digital dengan cara dipotong, supaya bisa disematkan di dalam cover spidometer Vario 125.
“Setelah semua disesuaikan, jangan lupa dicoba, apakah spidometer digital sudah berfungsi di Vario 125,” ungkap Deni yang memiliki usaha online bernama Darma Electrical.
Editor | : | Antonius Yuliyanto |
Sumber | : | Tabloid OTOMOTIF |
KOMENTAR