Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha Scorpio Scrambler, Tangki CG125 Sokbreker Byson, Habis Rp 40 Juta

Antonius Yuliyanto - Jumat, 22 Mei 2020 | 11:00 WIB
Modifikasi Yamaha Scorpio scrambler Motopits Garage
Randy/otomotifnet.com
Modifikasi Yamaha Scorpio scrambler Motopits Garage

Otomotifnet.com - Puas dengan garapan sebelumnya, Ferry Kurniawan asal Jakarta kembali menggelandang motornya ke Motopits Garage, yang berlokasi di Jl. Cideng Timur No.1C, Petojo Utara, Gambir, Jakpus.

Ubahan yang dilakukan pada Yamaha Scorpio kali ini mengambil aliran scrambler, yang merujuk pada karya Daniel Peter, fotografer sekaligus builder asal Amerika Serikat.

Bedanya, tentu dari basis motornya dan beberapa detailnya, pada motor Daniel tidak dilengkapi dengan spidometer, spion, dan tangkinya pakai punya XT500.

“Sisanya benar-benar saya samain konsepnya,” ujar pria yang berprofesi sebagai Kuasa Hukum Pajak ini.

Baca Juga: Yamaha Scorpio Rela Potong Sasis, Terinspirasi Cafe Racer dari Pakistan

Tangki Yamaha Scorpio diganti bawaan Honda CG125 yang punya bentuk klasik
Randy/otomotifnet.com
Tangki Yamaha Scorpio diganti bawaan Honda CG125 yang punya bentuk klasik
 

Tangki bahan bakar comot Honda CG125 karena Ferry kesulitan untuk mendapatkan tangki XT500 dalam keadaan fresh.

Cat dan logo ‘Yamaha’ pada tangki disesuaikan dengan motor Daniel. Pengerjaannya diserahkan ke Salim Airbrush.

Fender depan dan belakang dibuat ulang menggunakan pelat galvanis. Selain bagian atas, bawahnya ikut didempul sehingga halus di kedua sisi.

Agar buritan rata dan dapat terpasang jok custom, sasis dibikin baru pakai pipa besi, aslinya dipotong dari tengah ke belakang.

Setelah itu seluruh bodi dilabur warna kuning yang juga terinspirasi dari motor karya Pieters.

Tak hanya bodi, mesin juga banyak perubahan. Blok dicat hitam lalu fin atau sirip-sirip pendingin udaranya diamplas sehingga menimbulkan kesan kontras.

Lantas lubang masuk dan buang ikut diporting-polish agar campuran udara dan bahan bakar lebih smooth masuk ke ruang bakar.

Sayang knalpotnya tidak pakai konsep scrambler alias tidak naik ke atas.

“Cuma karena takut nanti yang dibonceng bermasalah jadi saya taruh di bawah,” jawab Ferry.

Baca Juga: Suzuki Karimun Wagon R, Ganti Filter Kabin AC, Caranya Begini !

Yamaha Scorpio scrambler ini warnanya kuning yang juga terinspirasi dari motor karya Pieters
Randy/otomotifnet.com
Yamaha Scorpio scrambler ini warnanya kuning yang juga terinspirasi dari motor karya Pieters

Agar tongkrongan yang gagah kaki-kaki turut dibenahi. Sokbreker depan pakai bawaan Yamaha Byson yang memiliki as lebih besar.

Sementara suspensi belakang dijadikan stereo alias dual-shock pakai lansiran DBS berwarna emas.

Lantas untuk memantapkan gaya scrambler, ban Pirelli MT60RS dengan kembangan yang agak kasar dipasang di depan-belakang.

Setelah menghabiskan dana hampir Rp 40 juta, jadilah scrambler yang persis milik Daniel Peter.

Knalpot bawaan Yamaha Scorpio diganti custom, sayangnya enggak sekalian yang menjulang di atas
Randy/otomotifnet.com
Knalpot bawaan Yamaha Scorpio diganti custom, sayangnya enggak sekalian yang menjulang di atas

 
Plus : Hasil pengecatan rapi
Minus: Knalpot kurang scrambler

Data Modifikasi
Ban Depan      : Pirelli MT60RS 120/70-17
Ban Belakang   : Pirelli MT60RS 160/60-17
Pelek Depan    : TK 3.50x17 Inci
Pelek Belakang : TK 4.50x17 inci
Sokbreker Depan  : Yamaha Byson
Sokbreker Belakang   : DBS
Master Rem     : Izumi
Kopling        : Izumi
Cakram         : Scarlet NMAX
Kaliper        : KTC 2 Piston
Setang         : Rizoma Fatbar Gold
Swing Arm      : Custom
Gas Spontan    : Yamaha YZ125
Hand Grip      : B-Rock
Headlamp       : Daymaker 7 inci
Sein           : B-Rock
Sasis          : Besi Pipa
Camshaft       : Custom
Karburator     : PE28 reamer 31 mm
Knalpot        : Custom Motopits
Jok            : MBtech Custom
Rantai dan Gir : SSS
Spion          : VND

Motopits Garage: (021) 634 8911
Salim Airbrush: 0877-7602-1200

Penulis: Rangga

Editor : Antonius Yuliyanto
Sumber : Tabloid OTOMOTIF

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa