Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

SYM Jet 14 Lawan Setara Yamaha NMAX dan Honda PCX, Mesin 168 Cc, Harga Mepet

Dimas Pradopo,Irsyaad Wijaya - Sabtu, 30 Mei 2020 | 16:30 WIB
SYM Jet14
Aant/otomotifnet.com
SYM Jet14

Otomotifnet.com - Yamaha NMAX dan Honda PCX sekarang sudah kedatangan rival setara yang cukup menarik.

Sosoknya yakni SYM Jet 14 yang kapasitas mesinnya bukan lagi 150 atau 155 cc, melainkan 168,9 cc!

Mesin ini yang mampu menyemburkan tenaga maksimal 11,8 dk di 8.000 rpm dengan torsi maksimal 12,2 Nm di 6.000 rpm.

Tak sepowerful NMAX dan PCX memang, karena ruang bakarnya hanya dikawal teknologi SOHC dua klep tanpa radiator.

Baca Juga: SYM Jet14 Punya Fitur Unik, Tombol Multifungsi, Absen di Skutik Jepang

SYM Jet14, salah satu skutik yang as roda depannya pakai penutup
Aant/otomotifnet.com
SYM Jet14, salah satu skutik yang as roda depannya pakai penutup

Tapi minimal, sudah mendekati dua rivalnya tersebut di Indonesia. Lalu apa unggulanya?

Selain desainnya yang agresif, tajam-tajam! Soal stabilitas juga boleh diacungi jempol.

Serta memiliki dek rata membuat lebih mudah naik turun, khususnya buat wanita yang kerap pakai rok saat berkendara.

Skutik premium yang masuk Indonesia lewat PT. MForce Indonesia pemegang merek SYM ini, harganya ternyata diseting mepet NMAX dan PCX, Menarik!

Agar lebih jelas, ada baiknya simak video di bawah ini agar bisa menilai, seberapa layak SYM Jet 14 melawan Yamaha NMAX dan Honda PCX:

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa