Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

CDI YZM Technologies, Produk Lokal Kualitas Jempolan, Terbang Sampai Eropa

Irsyaad Wijaya,Harun Rasyid - Senin, 15 Juni 2020 | 14:10 WIB
CDI dan coil YZM Technologies
Instagram.com
CDI dan coil YZM Technologies

Otomotifnet.com - Indonesia dianugerahi manusia kreatif, salah satunya Nur Ali Yazqy sang pembuat CDI motor YZM Technologies.

Apalagi CDI buatannya berkualitas dan harganya cukup terjangkau, bahkan sudah masuk pasar ekspor ke Eropa!

Awal mula ide ini berawal dari Vespa 2-tak miliknya yang bermasalah pada CDI-nya 9 tahun silam.

Karena tak punya duit buat beli, lantas Yazqy mencoba merakit CDI sendiri.

Baca Juga: Kawasaki W175 Dimodali Rp 1,7 Jutaan Ganti Knalpot, CDI & Spuyer Biar Ngacir

"Karena waktu itu enggak punya uang buat beli CDI baru buat Vespa saya, akhirnya tahun 2011 saya coba bikin CDI sendiri di kamar dan belajar secara otodidak," jelas Yazqy saat dihubungi, (11/6/20).

Setelah CDI YZM sudah optimal kinerjanya, barulah Ia jual di bengkel miliknya yang sudah berdiri selama 4 tahun di kawasan Pamulang, Tangerang Selatan.

"Setelah eksperimen dan CDI sudah disempurnakan, barulah saya jual. Tapi dulu belum ada bengkel, jadi saya tawarkan ke teman dulu," terangnya.

"Jadi bengkel YZM Garage baru saya buka sekitar 4 tahun lalu," sebut Yazqy.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa