Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Avanza Seken Menarik, Pilihan Tahun Muda, Mulai Rp 120 Jutaan

Ignatius Ferdian,Rudy Hansend - Senin, 15 Juni 2020 | 16:15 WIB
Ilustrasi Mobil Avanza Bekas 2012
Otomotifnet.com
Ilustrasi Mobil Avanza Bekas 2012

Otomotifnet.com - Toyota Avanza masih jadi pilihan mobil bekas yang bisa diboyong dengan harga lumayan terjangkau.

Selain itu, Toyota Avanza juga disebut cocok sebagai mobil keluarga yang memiliki ruang kabin luas.

Jadi dengan harga bekas yang kompetitif dan pilihan sangat banyak di pasaran akan memberikan keuntungan tersendiri.

"Dengan banyaknya stok di dealer mobil bekas, maka tidak akan kesulitan untuk menemukan Avanza bekas yang pas dengan kantong," ucap Agung Iskandar, pemilik dealer mobil bekas Kurnia Agung di Jelambar, Jakarta Barat, Minggu (14/6).

Jadi kalau mengincar Toyota Avanza bekas yang masih oke, bisa coba lirik keluaran 2017-2019 yang modelnya sudah didiscontinue dan digantikan dengan New Avanza.

Saat ini dari para pedagang mobkas, Avanza tahun 2017 tipe All New E A/T harganya Rp 129 juta.

Sobat juga bisa intip keluaran 2019 tipe All New Veloz 1.3 A/T dengan harga pasaran Rp 188 jutaan.

Namun harus diingat, harga tersebut tergantung tipe serta kondisi mobil, kelengkapan suratnya dan harga masih bisa dinego.

Baca Juga: Toyota Rush Sampai Suzuki Escudo Seken, SUV Gagah, Dibanderol Mulai Rp 70 Jutaan

Sekadar informasi, Toyota Avanza (keluaran 2017-2019) memiliki seri mesin 1.298 cc K3-VE DOHC VVT-I yang punya tenaga maksimal 96 dk dan torsi maksimal 120 Nm.

Performanya bisa dibilang sangat cukup buat jadi mobil keluarga.

Ditambah lagi sistem penggeraknya yang masih RWD atau penggerak roda belakang jadi salah satu faktor pilihan yang membuat Toyota Avanza diminati sebagian kalangan.

Berikut daftar harga Avanza bekas tahun 2017 dan 2019 yang berhasil dirangkum dari pedagang mobkas Jakarta dan Pricelist GridOto.com yang bisa buat jadi patokan.

 Tipe   Tahun      Harga
All New E A/T Facelift  2017 Rp129 juta
All New G A/T Facelift  2017 Rp150 juta
Veloz 1.5 A/T Facelift  2017 Rp170 juta
All New E A/T  2018 Rp145 juta
All New G A/T Facelift  2018 Rp160 juta
All New Veloz 1.3 A/T  2018 Rp168 juta
Veloz 1.5 A/T Facelift 2018 Rp179 juta
Veloz 1.5 A/T Facelift 2019 Rp188 juta

 

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa