Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Daihatsu Xenia Diadang Balok Kayu, Coba Terobos Hajar Tebing, Dua Orang Diringkus

Irsyaad Wijaya - Jumat, 24 Juli 2020 | 14:30 WIB
Daihatsu Xenia hajar tebing saat terobos balok kayu yang dipasang polisi dan warga, dua pelaku maling tabung gas diringkus di Sukabumi
TribunJabar.id/Istimewa
Daihatsu Xenia hajar tebing saat terobos balok kayu yang dipasang polisi dan warga, dua pelaku maling tabung gas diringkus di Sukabumi

"Kami melakukan penyisisiran ke Jalur Cicadas dan menemukan terduga pelaku sedang melaju menggunakan Xenia tersebut," kata dia.

Haryanto mengatakan, saat dilakukan pengadangan yang dibantu warga menggunakan balok, Xenia yang ditumpangi S dan R berusaha menerobos.

"Dia (terduga pelaku) mengarahkan Xenia ke samping untuk menghindari kayu yang terpasang di jalan, kemudian menabrak tebing sebelah kiri," jelasnya.

Setelah menabrak tebing, keduanya berhasil diamankan.

Baca Juga: Toyota Avanza Pinjaman Terjun Jurang, Ngerampok Tepergok, Kabur Malah Apes

Selain mengamankan pelaku, pihaknya juga berhasil mengamankan barang bukti berupa Daihatsu Xenia, dua tabung gas, gembok dalam keadaan rusak dan buku yang terdapat gambar sebuah peta.

Diduga peta tersebut menunjukkan tempat atau lokasi sasaran kedua tersangka, untuk melakukan aksi pencurian selanjutnya.

"Dua orang berinisial S dan R berhasil kami amankan. Namun, satu orang pengemudi berinisal H berhasil melarikan diri," ujar Haryanto.

"Dari keterangan sementara, mereka mengaku pelaku pencurian, sasaran warung, klontongan ataupun kios gudang tabung gas, mereka juga mengatakan sebelumnya pernah terlibat kasus pencurian padi di wilayah Banten," bebernya.

"Setelah berhasil diamankan kami kordinasi dengan dengan kanit Jatanras Polda Banten, menginformasikan terkait insiden ini, kemungkinan nanti kita diserahkan ke Polda Banten," ujarnya.

Sumber: https://jabar.tribunnews.com/2020/07/23/apes-mobilnya-tabrak-tebing-2-pencuri-tabung-gas-ditangkap-polisi-di-sukabumi-kabur-dari-banten

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa