Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Avanza Bikin Dua ASN Terancam 4 Tahun Penjara, Takut, Serahkan Diri ke Polisi

Irsyaad Wijaya - Selasa, 25 Agustus 2020 | 14:15 WIB
Toyota Avanza unit rental mobil yang digelapkan dua ASN kecamatan dan SKPD di Barito Kuala, Kalimantan Selatan
BanjarmasinPost.co.id/Muhammad Tabri
Toyota Avanza unit rental mobil yang digelapkan dua ASN kecamatan dan SKPD di Barito Kuala, Kalimantan Selatan

Otomotifnet.com - Dua oknum Aparatur Sipil Negara (ASN) terancam hukuman 4 tahun penjara akibat ulahnya terhadap dua unit Toyota Avanza.

Yakni HN (50) dan H (45), ASN yang dinas di salah satu kecamatan dan SKPD di Barito Kuala yang menyerahkan diri dan sudah ditahan Polres Barito Kuala per 20 Agustus 2020 lalu.

Toyota Avanza tersebut merupakan unit jasa rental mobil di Marabahan, Barito Kuala, Kalimantan Selatan yang digelapkan keduanya.

Mereka ditahan atas laporan pemilik rental H Syahruni (60), setelah tak kunjung mengembalikan dua Toyota Avanza DA 1336 MB dan DA 1537 TMA yang disewa sejak pertengahan Juli 2020.

Baca Juga: Avanza, Fortuner Hingga Pajero Sport Tiba di Polda Kepri, Hasil Kejahatan Perwira Polisi

Kurang lebih sepekan sebelum dilaporkan, kontak pelaku tidak bisa lagi dihubungi. Hingga laporan masuk ke pihak kepolisian.

"Kedua pelaku menyerahkan diri, karena mengetahui telah dilaporkan ke polisi oleh pemilik rental," papar Kasat Reskrim Polres Barito Kuala, AKP Debi Triyani Murdiyambroto, (24/8/20).

Debi pun menerangkan, setelah dilakukan pemeriksaan, pelaku resmi ditahan. Karena dua Toyota Avanza yang mereka sewa dari korban telah digadaikan kepada pihak lain.

Kedua pelaku disangkakan Pasal 372 KUHP tentang penggelapan dengan ancaman pidana penjara paling lama 4 tahun.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa