Akibat peristiwa tersebut, pengendara Honda Revo terjatuh ke badan jalan dan terseret beberapa meter. Sedangkan Isuzu Elf terguling.
I yang mengalami luka-luka, langsung dilarikan ke RSUD Pariaman untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.
Sedangkan pengemudi Isuzu Elf tidak mengalami luka namun dalam posisi terguling.
"Isuzu Elf berisi 6 penumpang, dan mengalami luka-luka," sebutnya.
Baca Juga: Honda Revo Nyangkut Sama Vario 125, Putar Arah Dihajar, Berakhir Meregang Nyawa
Berikut daftar penumpang Isuzu Elf yang mengalami luka:
1. Gusnita, alami bahu bengkak dan leher patah.
2. Zulfikri Anis, alami luka robek kepala samping dan luka lecet kaki.
3. Melda Syafitri, mengalami tangan patah sebelah kanan dan bahu patah sebelah kanan.
4. Baktiar, mengalami luka robek tangan kanan.
5. Ratdina, alami bahu terkilir.
6. Tiara Mulia, alami luka lecet di tangan kanan.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR