Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Merangkak Naik, Isuzu Dan Toyota Merosot, Ini Penjualan Mobil di Agustus 2020

Ignatius Ferdian,Wisnu Andebar - Jumat, 18 September 2020 | 19:35 WIB
All New Honda Brio RS.
Istimewa.
All New Honda Brio RS.

Otomotifnet.com - Diambil dari data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO), penjualan mobil dari dealer ke konsumen atau retail sales selama Agustus 2020 membukukan 37.655 unit.

Penjualan ini meningkat 4,9 persen jika dibandingkan bulan sebelumnya yang hanya mencatatkan 35.799 unit.

Toyota terpantau masih bertengger di posisi pertama penjualan mobil secara retail dengan angka 11.057 unit selama periode Agustus 2020 kemarin.

Namun perolehan tersebut menurun 4,1 persen, karena pada Juli 2020 Toyota berhasil menjual 11.531 unit.

Pada posisi kedua ditempati oleh Daihatsu yang menjual 6.300 unit, meningkat 6,5 persen jika dibandingkan Juli 2020 dengan 5.890 unit.

Suzuki menempati posisi ketiga dengan perolehan 5.259 unit, sedikit merosot dari bulan sebelumnya sebanyak 5.432 unit, atau turun 3,1 persen.

Kemudian tren positif juga diraih oleh Honda yang berada di posisi keempat dengan perolehan 4.865 unit, naik 17 persen dibandingkan perolehan Juli 2020 sebesar 4.036.

Bisa dibilang Honda yang mengalami peningkatan terbesar terhadap penjualan Agustus 2020.

Baca Juga: Toyota Innova, Nissan Livina Hingga Honda Jazz, Mobil Bekas Harga Mulai Rp 70 Jutaan

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa