Otomotifnet.com – Kemarin sudah kita bahas soal biaya ngecas mobil listrik macam Hyundai Ioniq versus mobil bermesin konvensional (motor bakar) yang menggunakan Pertalite.
Nah, bagaimana bila Hyundai Ioniq diadu sama mobil berpenggerak motor listrik juga, namun yang bawa genset sediri untuk pengisian baterainya kayak All New Nissan Kicks e-Power.
Oke, dari hasil pengujian Tim OTOMOTIF pada Hyundai Ioniq, untuk pemakaian dalam kota, sedan listrik asal korea ini berhasil meraih konsumsi listrik 8,1 kilometer/kWh.
Sementara Nissan Kicks e-Power karena masih ada mesin bensin 1.2 liter yang berfungsi sebagai genset, maka hitungannya masih tetap berdasarkan jarak tempuh per 1 liter bahan bakar yang dipakai.
Baca Juga: Segini Perbandingan Biaya Ngecas Mobil Listrik Vs Biaya BBM Mobil Konvensional!
Untuk pemakaian dalam kota, compact SUV listrik terbaru Nissan ini sanggup meraih 25,1 kilometer/liter.
Nah, bila kedua mobil ini dalam sehari menempuh 100 kilometer, berapa biaya yang dikeluarkan untuk ngisi ulang baterainya?
Seperti kita ketahui, Hyundai Ioniq menggunakan sistem charging eksternal alias harus ngecas listrik dari luar.
Sementara Nissan Kicks e-Power system charging-nya secara internal pakai mesin genset yang tadi sudah disebutkan.
Editor | : | Andhika Arthawijaya |
KOMENTAR