Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Supra X Mirip Pesawat NASA, Mesin Dikorek Hingga 130 cc

Panji Nugraha,Yuka Samudera - Sabtu, 10 Oktober 2020 | 20:45 WIB
Honda Supra X body dikustom ala pesawat NASA, mesin juga dikilik jadi 130 cc
Yuka Samudera
Honda Supra X body dikustom ala pesawat NASA, mesin juga dikilik jadi 130 cc

Otomotifnet.com - Honda Supra X ini tak hanya kena sentuhan di bagian luarnya saja dengan meminjam konsep pesawat NASA, tetapi juga jeroan mesin kena korek.

Agar performa Honda Supra X tak kalah nyentrik dengan tampilan luar, mesin dibore up hingga menyentuh kapasitas mesin 130 cc.

"Alasan kita turut bore up mesin di Honda Supra X ini biar mumpuni menggendong bodi-bodi yang terpasang di tubuh motor ini mas,"

"Apalagi konstruksi bodinya lumayan full atau total," ucap Dega, punggawa Rainbow Moto Builder.

Baca Juga: Honda Supra X Nyentrik, Body Serasa Pesawat Nasa, Pelek Tanpa Jari-jari

Mesin Honda Supra X dijejali piston Kawasaki Kaze
Yuka Samudera
Mesin Honda Supra X dijejali piston Kawasaki Kaze

Untuk melakukan bore up, Honda Supra X ini dijejalkan piston yang banyak dipakai untuk motor kebutuhan road race.

Kubikasi mesin yang sudah naik hingga menjadi 130cc ini mengalami ubahan di beberapa sektornya.

Pertama di bagian piston sehernya, sudah mengadopsi kepunyaan Kawasaki Kaze yang berukuran 55 mm sob.

"Untuk piston sehernya, mesin Supra X ini pakai kepunyaan Kawasaki Kaze yang berukuran 55mm. Alhasil kubikasi mesin naik menjadi 130cc sekarang mas," ujar Dega.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa