Sejauh ini, DFSK Super Cab bisa diubah menjadi angkutan umum, ambulans, mobil box, chiller box (untuk bawa daging), hingga moko (mobil toko).
Konsumen bisa melakukan modifikasi ini tanpa ribet-ribet berkunjung ke karoseri, karena semua bisa diurus melalui semua dealer resmi DFSK.
Sampai sekarang ini, DFSK sudah bekerja sama dengan sejumlah karoseri ternama yang memang spesialisasinya.
Sebagai contoh DFSK sudah bekerja sama dengan Ambulance Pintar Indonesia (API) untuk pengerjaan modifikasi ambulans, atau Saluyu untuk pengerjaan mobil box.
Baca Juga: DFSK Glory 560 Dipakai 3 Tahun, Biaya Perawatan Cuma Habis Rp 5 Jutaan
Bahkan karoseri-karoseri rekanan DFSK ini memberikan garansi dalam waktu tertentu untuk benda yang dikerjakan.
Selain itu, modifikasi yang dikerjakan oleh karoseri rekanan DFSK ini juga tidak akan menggugurkan garansi DFSK Super Cab.
Sehingga konsumen masih bisa menikmati seluruh kemudahan layanan purna jual serta kualitas prima kendaraan yang ditawarkan oleh DFSK kepada konsumen tercinta.
“Konsumen cukup menjelaskan segala kebutuhan mobilitas yang diperlukan kepada tenaga penjual DFSK dan kami akan berusaha untuk menyediakannya. Hal ini adalah bagian semangat DFSK dalam memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh konsumen tercinta, sesuai dengan motto yang kami usung yaitu All for Customers,” pungkas Major Qin.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR