Otomotifnet.com - Toyota Kijang Innova loncati pembatas tol Batang-Semarang hingga menghujam di parit akibat setir kesetanan.
Kecelakaan tunggal ini tepatnya di ruas tol Batang-Semarang KM 4150+200 sekitar pukul 15:00 WIB, (3/11/20).
Tampak posisi Kijang Innova putih bernopol B 2821 FBF tersebut terjerembab di parit dengan miring ke sisi kiri.
Manager Traffic Jasa Marga Toll Road Operator ruas Semarang ABC, Yudi Pamugar mengatakan, Kijang Innova berhasil dievakuasi sekitar pukul 17.00 WIB.
"Posisi Kijang Innova memang melewati pembatas jalan lalu terperosok ke parit sehingga menyulitkan evakuasi apalagi kondisi hujan deras," katanya saat dihubungi, (3/11/20).
Dia menjelaskan, pengemudi tersebut bernama Sukowati Saptakrida (47) warga Kelurahan Serang, Ciksel Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Korban mengendarai Kijang Innova itu sendirian dari arah Jakarta menuju Semarang.
"Korban kondisi sehat hanya luka ringan," katanya.
Dia menambahkan, kronologi bermula saat Kijang Innova itu melaju dari arah Jakarta menuju Semarang dengan kecepatan kurang lebih 80 kilometer per jam.
Pengakuan dari pengemudi setir kesetanan alias tak bisa dikendalikan hingga terus melaju tanpa kendali.
Hingga akhirnya masuk row atau parit dengan posisi menghadap ke barat tidak terbalik.
"Kerusakan Kijang Innova lumayan parah terutama bodi sisi kiri," tandasnya.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR