Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mesin Motor Biasa Jadi Multi Silinder, Pengerjaan Bukan Asal Tempel, Intip Prosesnya

Irsyaad Wijaya,Muhammad Farhan - Kamis, 5 November 2020 | 14:30 WIB
Bengkel OM2S atau Oji Motor 2 Silinder yang sudah menghasilkan beragam motor yang telah dicustom mesinnya dan viral di media sosial.
GridOto.com
Bengkel OM2S atau Oji Motor 2 Silinder yang sudah menghasilkan beragam motor yang telah dicustom mesinnya dan viral di media sosial.

Otomotifnet.com - Menyulap mesin motor biasa menjadi multi silinder bukan hal yang mudah.

Enggak cuma asal tempel blok silinder lalu dilas, tapi rumit karena ada hitungan yang teliti.

Jika ingin tahu proses pengerjaannya, seperti ini sibuknya di bengkel Oji Motor 2 Silinder (OM2S) garapan dua saudara Rizky Fauzi dan Rico.

Menurut mereka berdua, pengerjaan mesin motor dari satu silinder ke multi silinder di OM2S butuh waktu sekitar enam bulan.

Baca Juga: Enggak Cuma Duit, Motor Digarap Jadi Multi Silinder di Bengkel Spesialis Ada Syarat Lainnya

Bengkel spesialis modifikasi mesin motor OM2S, mau dibikin berapa silinder bisa aja.
Dok MOTOR Plus
Bengkel spesialis modifikasi mesin motor OM2S, mau dibikin berapa silinder bisa aja.

"Pertama mesin motor tentu kami bongkar, lalu kemudian dipelajari strukturnya dan disesuaikan dengan konfigurasi mesin sesuai keinginan konsumen," buka Rico, staf bengkel OM2S, Cipondoh, Tangerang.

Kalau sudah siap, berikutnya bengkel bakal melakukan proses pengecoran, pembubutan, pengelasan mesin bawaan motor dengan mesin donor.

Dilakukan penggabungan mesin donor ke mesin utama agar mesin yang awalnya hanya satu silinder menjadi multi silinder

Selanjutnya, ada proses pembubutan ulang sebelum masuk tahap finishing, yaitu bongkar pasang komponen mesin sebelum masuk tahap pengetesan mesin.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa