Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Baleno Tampil Galak, Main Bodykit Dan Decal, Gayanya Sporty

Ignatius Ferdian,Luthfi Abdul Aziz - Minggu, 8 November 2020 | 21:15 WIB
Tampilan depan modifikasi Suzuki Baleno bergaya sporty
Instagram/petrolhead__official
Tampilan depan modifikasi Suzuki Baleno bergaya sporty

Otomotifnet.com - Suzuki Baleno merah ini merah ini cocok buat yang ingin modifikasi mobil hatchback supaya kelihatan lebih sporty.

Modifikasi ini asalnya dari India lewat unggahan video dari channel Youtube AutoTorque India.

Ubahan yang diusung Baleno satu ini mengarah ke gaya sporty dengan beberapa ubahan di eksterior.

Gaya sporty sudah terlihat dari kombinasi kelir merah dan decal hitam sporty di bagian samping.

Baca Juga: Suzuki Baleno Hatchback Keren Bergaya Rally Pakai Pelek Khusus Suzuki

Kombinasi kelir merah dan decal hitam sporty pada Suzuki Baleno
Instagram/petrolhead__official
Kombinasi kelir merah dan decal hitam sporty pada Suzuki Baleno

Selain kelir baru, Hatchback Suzuki mengadopsi body kit custom untuk mempertegas tampilannya.

Mulai dari depan ada gril jaring warna hitam dan lips spoiler plus sisipan LED di bumper depan.

Kemudian bagian headlamp juga ditambahkan DRL LED yang membuat terlihat lebih modern.

Lanjut ke bagian samping, hanya disematkan side skirt simpel plus pelek baru model palang.

Baca Juga: Honda Civic Wonder Garapan Pertama Spoon Sport, Baut Pelek Cuma Satu, Siap Balap

Suzuki Baleno pakai pelek palang lansiran Emotion ukuran 17 inci
Instagram/petrolhead__official
Suzuki Baleno pakai pelek palang lansiran Emotion ukuran 17 inci

Rinciannya pakai lansiran Emotion ukuran 17 inci yang dibalut ban Accelara Phi-R 205/40 R17.

Sementara di belakang, nampak bumper yang diubah lebih sporty plus lampu yang sudah digelapkan.

Ground clereance Baleno ini juga terlihat lebih merunduk berkat lowering spring lansiran Cobra. Berikut videonya!

 

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa