Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tim KTM Berkembang Pesat di MotoGP 2020, Dani Pedrosa Disebut Jadi Kuncinya

Ignatius Ferdian,Ruditya Yogi Wardana - Jumat, 13 November 2020 | 20:05 WIB
Pol Espargaro
Twitter.com/polespargaro
Pol Espargaro

Otomotifnet.com - Tim KTM jadi pabrikan yang bisa dibilang mengalami perkembangan di MotoGP 2020 ini.

Terbukti, pembalapnya yakni Pol Espargaro sukses menyabet podium tiga saat laga pertama di Sirkuit Valencia berakhir.

"Menurut saya, tim pabrikan KTM berkembang dengan pesat di ajang MotoGP," sebut pengamat kondang MotoGP, Carlo Pernat, dikutip dari Motosan.es.

Pernat menuturkan, ada satu sosok yang menjadi kunci kesuksesan tim pabrikan asal Austria itu di ajang MotoGP.

Baca Juga: Valentino Rossi Sempat Dinyatakan Positif Covid Lagi, Begini Kronologi Sebenarnya

"Ini semua berkat peran Dani Pedrosa. Keahlian test rider sangat penting untuk persaingan di ajang ini," jelasnya.

Pengamat MotoGP ini memberikan contoh Sylvain Guintoli yang terdaftar sebagai test rider tim Suzuki.

Sylvain dianggap punya peran yang cukup besar sebagai test rider dalam pengembangan motor untuk tim Suzuki.

Sedangkan untuk tim KTM, hadirnya Dani Pedrosa sebagai test rider menjadi angin segar karena bisa memberikan peningkatan yang signifikan pada KTM RC16.

Baca Juga: Aleix Espargaro Beri Saran ke Tim, Pilih Pembalap Muda Untuk Temannya, Ini Alasannya

"Sejak Pedrosa mengambil alih motor itu dan melakukan banyak pengetesan, dia membuatnya menjadi motor yang sangat kompetitif," terang Pernat.

Pria berkebangsaan Italia ini menambahkan, saat ini tim KTM hanya perlu membuat pembalapnya lebih kompetitif lagi untuk ajang MotoGP 2021

Mengingat Pol Espargaro akan pindah dari KTM ke tim Repsol Honda pada saat ajang MotoGP 2020 berakhir.

Jika tim pabrikan asal Austria ini bisa membuat pembalapnya semakin kompetitif, kemungkinan besar mereka bisa unjuk gigi lagi pada ajang MotoGP 2021 mendatang.

 

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa