Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda City Melaju 100 Km/Jam, Trabas Genangan Air di Tol Tegal, Kocar-kacir Terjun ke Parit 10 Meter

Irsyaad Wijaya - Senin, 23 November 2020 | 11:45 WIB
Honda City remuk usai terjun ke parit sedalam 10 meter di tol Pejagan-Pemalang akibat terjang genangan air
YouTube/@Tribun Jateng
Honda City remuk usai terjun ke parit sedalam 10 meter di tol Pejagan-Pemalang akibat terjang genangan air

Terpisah, Kepala Cabang Pejagan-Pemalang Tol Road (PPTR), Ian Dwinanto, menjelaskan faktor utama terjadinya kecelakaan yang menimpa Fahladi diduga kondisi overspeed dan kurang antisipasi.

Mengenai genangan air tak dapat dipungkiri pasti terjadi saat hujan lebat.

Namun dapat teratasi saat hujan mulai reda, yang artinya air sebenarnya mengalir bukan tergenang.

"Kami juga sedang melakukan mitigasi terkait fenomena aquaplaning ini," jelasnya.

Baca Juga: Kijang Innova Melaju 80 Km/Jam, Loncati Pembatas Tol Batang-Semarang, Setir Kesetanan

Honda City dievakuasi dari dalam parit sedalam 10 meter di tol Pejagan-Pemalang
YouTube/@Tribun Jateng
Honda City dievakuasi dari dalam parit sedalam 10 meter di tol Pejagan-Pemalang

"Saat ini kondisi cuaca yang cukup ekstrem ditambah faktor pengemudi yang mengemudi di atas kecepatan rata-rata memang menjadi masalah utama," tuturnya.

Dia menjelaskan PPTR sedang melakukan sejumlah perbaikan.

Di antaranya tutup lubang, leveling aspal, termasuk melakukan rekonstruksi ulang badan jalan yang memang mengalami deformasi.

Sumber: https://jateng.tribunnews.com/2020/11/22/kronologi-kecelakaan-honda-city-terjun-10-meter-ke-parit-tol-tegal-hari-ini?page=all

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa