Siapa tahu bisa jadi referensi buat Anda untuk memilih yang mana, XL7 atau All New Ertiga?
Suzuki XL7 yang kami uji adalah tipe tertinggi, yakni Alpha bertransmisi otomatis (A/T) 4-percepatan.
Sementara All New Ertiga yang dites adalah tipe GX yang juga bertransmisi otomatis torque conventer 4-percepatan.
Hasilnya, untuk mencapai kecepatan 100 km/jam dari kondisi diam, meski diameter roda XL7 lebih gede 1 inci dari All New Ertiga, XL7 Alpha A/T mampu menyelesaikannya hanya dalam waktu 12,7 detik.
Baca Juga: Beli Mobil Suzuki Dapat Motor Hingga Emas, Promo Akhir Tahun 2020
Sedangkan All New Ertiga GX A/T sanggup menyelesaikannya dalam waktu 11,5 detik, alias lebih cepat 1,2 detik dibanding XL7 Alpha A/T.
Namun ketika diuji berakselerasi spontan untuk menempuh jarak 402 meter dari kondisi diam, ternyata XL7 Alpha A/T hanya butuh 19 detik bersih.
Hasil ini lebih cepat 0,2 detik dibanding All New Ertiga GX A/T yang memerlukan 19,2 detik.
Padahal bobot XL7 sedikit lebih berat dibanding All New Ertiga, sehingga membuat tarikan 'bawah' XL7 lebih lambat.
Editor | : | Andhika Arthawijaya |
Sumber | : | Tabloid OTOMOTIF |
KOMENTAR